Kartu IM3 merupakan salah satu produk dari Indosat Ooredoo. Layanan Indosat yang banyak digunakan masyarakat adalah pascabayar karena pembayarannya bisa dilakukan kemudian. Oleh karena itu, cara membayar tagihan kartu IM3 pascabayar menjadi penting untuk diketahui.
Selain pembayaran yang dilakukan setelah menggunakan layanan, pascabayar IM3 juga menawarkan paket bundling spesial untuk usaha serta kuota yang lebih banyak. Akan tetapi, pengguna harus bisa melaksanakan kewajibannya dengan baik, yakni membayar tagihan secara tepat waktu.
HIndari untuk bersikap curang dengan mengabaikan tagihan karena berdampak pada penggunaan kartu yang akan mengalami soft block oleh Indosat. Jangan khawatir, pihak provider tidak memberlakukan denda jika terlambat membayar sehingga nominal tagihan tetap akan sama.
Cara Membayar Tagihan Kartu IM3 Pascabayar
Indosat berusaha memberikan banyak kemudahan kepada penggunanya, termasuk dalam pembayaran tagihan kartu IM3. Provider ini telah bekerja sama dengan banyak bank maupun non bank sehingga memungkinkan pengguna untuk membayar tagihan dengan dengan berbagai cara.
1. Gerai Indosat Ooredoo
Pengguna yang ingin melakukan pembayaran tagihan kartu IM3 pascabayar dapat melakukannya di gerai Indosat Ooredoo secara langsung. Di gerai, kamu akan mendapatkan bantuan customer service dan hanya perlu menyerahkan uang sesuai dengan jumlah tagihan bulanan yang wajib dibayar.
Bagi pengguna yang tempat tinggalnya di dekat gerai, tentu akan lebih mudah jika menggunakan cara ini. Apalagi, jumlah gerai Indosat yang berdiri hingga saat ini semakin banyak sehingga tidak akan sulit untuk menemukannya. Untuk membayar tagihan pascabayar Indosat, ikuti langkah-langkah berikut.
- Kunjungi gerai Indosat Ooredoo terdekat
- Ambil antrian dan tunggu giliran untuk dipanggil
- Datang ke customer service (CS)
- Jelaskan tujuan bahwa ingin membayar tagihan pascabayar IM3
- Ikuti arahan CS
- Serahkan nominal rupiah untuk pembayaran tagihan
- Pembayaran selesai
Namun, untuk melakukan pembayar di gerai pengguna harus benar-benar meluangkan waktu untuk berkunjung. Jika tempat tinggal di sekitar gerai, tentu tidak akan menjadi masalah. Akan tetapi, jika letak gerai dengan rumah cukup jauh, sebaiknya pilih pembayaran dengan cara lain.
Baca juga: 2 Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Hangus Tanpa ke Gerai
2. Via Alfamart
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa Indosat telah bekerja sama dengan banyak lembaga untuk sistem pembayaran pascabayar, termasuk alfamart. Cara bayar pascabayar Indosat di alfamart pun cukup mudah dan bisa dilakukan oleh siapapun dan kapanpun seperti berikut ini.
- Kunjungi alfamart terdekat
- Datang ke bagian kasir
- Jelaskan jika ingin membayar tagihan pascabayar kartu IM3
- Tunjukkan atau sebutkan nomor ponsel Indosat
- Bayar tagihan ke kasir
- Selesai
Pembayaran dengan alfamart ini banyak dipilih karena outletnya yang tersebar di berbagai tempat. Selain itu, pengguna juga bisa langsung berbelanja jika merasa butuh sekaligus membayar tagihan. Bahkan, kamu tidak perlu antri terlalu lama seperti halnya di gerai yang banyak didatangi pelanggan.
3. Via m-Banking
Tidak punya waktu yang cukup untuk berkunjung ke gerai atau outlet untuk membayar tagihan? Jangan khawatir, Indosat juga sudah bekerja sama dengan berbagai bank yang bisa diakses melalui m-banking. Adapun cara bayar Indosat pascabayar via m-banking seperti yang dijelaskan berikut ini.
- Buka dan login di aplikasi m-banking (BRI, BCA, Mandiri, atau bank lainnya)
- Cari menu “Tagihan”
- Klik “Pascabayar”
- Pilih opsi “Tambah Pembayaran Baru”
- Masukkan “Nomor Telepon IM3”
- Lakukan pembayaran
- Pilih “Ok”
- Pembayaran selesai dan simpan resi
Cara pembayaran melalui m-banking di atas tidak akan sama persis untuk setiap bank. Akan tetapi, secara umum, fitur-fitur yang dimiliki m-banking apapun hampir sama sehingga perbedaannya tidak terlalu signifikan. Sebelum membayar tagihan, pastikan terlebih dahulu saldo di rekening mencukupi.
4. Via ATM
Selain melalui m-banking, pengguna juga bisa membayar tagihan pascabayar IM3 melalui ATM. Cara ini tentu mengharuskan kamu untuk berkunjung ke mesin ATM terdekat sesuai dengan jenis rekening bank yang dimiliki. Cara membayar tagihan kartu IM3 pascabayar di ATM seperti di bawah ini.
- Kunjungi mesin ATM terdekat
- Masukkan kartu ke mesin ATM
- Masukkan PIN
- Pilih opsi “Transaksi Lainnya”
- Klik “Pembayaran”
- Pilih “Ponsel (Telepon)”
- Pilih “Matrix”
- Masukkan “Nomor Telepon IM3 Pascabayar”
- Klik “Benar”
- Cek jumlah tagihan yang tertulis di mesin ATM
- Jika sudah benar, klik “Ya”
- Selesaikan pembayaran
- Ambil resi pembayaran dari mesin ATM
Setiap ATM memiliki fitur yang berbeda sehingga ada yang langsung menampilkan nominal yang harus dibayar dan ada pula yang tidak. Jika mesin ATM tidak menampilkan jumlah tagihan, maka pengguna akan diarahkan untuk memasukkan nominal tagihan secara manual lalu melakukan pembayaran.
Baca juga: Cara Merubah Kartu Pascabayar ke Prabayar Indosat
5. Via Aplikasi myIM3
Aplikasi myIM3 adalah cara terbaik bagi pengguna Indosat untuk menikmati berbagai layanan. Mulai dari isi ulang, cek jumlah pulsa, membeli kuota internet atau telepon, membayar tagihan, dan lain-lain. Untuk membayar tagihan pascabayar kartu di myIM3, pengguna bisa melakukannya dengan cara:
- Buka dan login di aplikasi myIM3
- Pilih halaman “Info Penggunaan”
- Klik “Riwayat Tagihan”
- Pilih “Bulan Tagihan”
- Klik metode pembayaran yang diinginkan
- Bayar tagihan
- Cek bukti pembayaran tagihan dan simpan
Pembayaran tagihan via aplikasi myIM3 semakin praktis dan mudah karena adanya beberapa pembaruan fitur. Selain itu, cara cek tagihan pascabayar Indosat dengan aplikasi juga bisa dilakukan kapan saja sebagai pengingat pengguna untuk melakukan pembayaran dengan tepat waktu.
Baca juga: Kenapa Jaringan Indosat Lemot Padahal 4G? Penyebab dan Solusi
Saat menggunakan layanan pascabayar, pengguna Indosat memiliki tanggung jawab untuk membayar tagihan pada jangka waktu tertentu. Cara membayar tagihan kartu IM3 pascabayar bisa dilakukan dengan berbagai cara, baik datang ke gerai, ATM, m-banking, alfamart, maupun aplikasi myIM3.