Snapchat adalah salah satu aplikasi sosial media yang banyak digunakan di Amerika Serikat. Aplikasi ini cukup mirip dengan Instagram, sebab Snapchat juga memiliki kumpulan filter yang bisa Anda gunakan.
Jika Anda penasaran apa saja filter yang bisa digunakan di Snapchat, maka berikut ini adalah 5 rekomendasi filter Snapchat dan cara menggunakannya. Check this out.
5 Rekomendasi Filter Snapchat Trend
Bila Anda baru menggunakan Snapchat, maka Anda tentu bingung filter apa saja yang bagus untuk digunakan.
Tidak perlu khawatir, berikut ini adalah 5 rekomendasi filter Snapchat yang hasilnya bagus dan bisa Anda gunakan:
- Filter Wajah Tua. Bila sebelumnya Anda harus menggunakan aplikasi FaceApp untuk mengubah wajah menjadi tua dan muda, kini Anda bisa menggunakan filter dari Snapchat saja. Filter ini bisa membantu Anda membuat konten video.
- Filter Dog. Anda pasti sudah mengenal tentang filter ini. Ketika menggunakan filter Dog, maka Anda akan melihat ada animasi hidung dan telinga anjing di wajah Anda. Anda bisa mencari filter ini dengan sangat mudah di Snapchat.
- Filter Peach Love. Anda tentu sudah cukup familiar dengan filter ini. Anda bisa memberikan icon peach love di bagian wajah Anda seperti pipi, atas kepala dan hidung.
- Filter Recording. Untuk Anda yang ingin memiliki hasil foto aesthetic, Anda bisa menggunakan filter recording. Filter ini akan membuat seolah Anda berada dalam sebuah rekaman.
- Filter Disposable. Filter yang sudah sangat viral ini akan membuat foto Anda seolah diambil dari kamera analog. Untuk Anda yang suka tema foto klasik, filter ini sangat cocok untuk Anda.
2 Cara Menggunakan Filter Snapchat
Setelah Anda mengetahui apa saja filter yang akan Anda gunakan, Anda bisa mulai mencoba menggunakannya. Ada dua cara yang bisa Anda gunakan untuk mencoba filter Snapchat, yakni:
Cara Menggunakan Filter Snapchat Untuk Foto
Cara pertama adalah bila filter Snapchat akan digunakan berfoto. Pertama, buka aplikasi Snapchat dan masuklah ke halaman Kamera. Setelah itu, tekan layar dan tahan.
Anda akan melihat sebuah ikon di sebelah kanan kamera. Posisikan wajah hingga filter muncul. Untuk mengubah kamera menjadi kamera belakang, klik tombol kamera di pojok kanan atas.
Jika Anda ingin mengganti filter yang digunakan, geser layar ke kanan dan cari mana filter yang ingin Anda gunakan. Terakhir, klik tombol panah putih untuk mengirim foto yang Anda buat. Bila Anda ingin menyimpannya, klik tombol download di samping panah.
Cara Menggunakan Filter Snapchat Untuk Video
Sebenarnya, cara menggunakan filter Snapchat untuk video kurang lebih sama dengan foto. Pada bagian kiriman foto, Anda bisa mengubahnya menjadi kiriman video. Tekan tombol kamera dengan cukup lama sehingga mulai merekam video Anda dengan filter Snapchat yang Anda pilih.
Baca juga: Cara Menggunakan Filter Kartun Pixar di Snapchat & Instagram
Cara Menyimpan Filter Snapchat
Jika Anda menemukan filter yang bagus di Snapchat, maka Anda pasti ingin menyimpannya agar bisa menggunakan lagi filter tersebut.
- Caranya, pertama buka aplikasi Snapchat terlebih dahulu.
- Setelah itu, cari filter Snapchat yang Anda inginkan dan klik tombol kirim.
- Anda bisa mengirim ke akun sendiri bila tidak memiliki kontak.
- Jika sudah, buka pesan atau obrolan di Snapchat dan klik snap to unlock. Filter akan otomatis tersimpan di inbox Anda.
Itu dia 5 rekomendasi filter di Snapchat dan bagaimana cara menggunakannya. Selamat mencoba.