Cara Buat Scrolling Text I Love You WhatsApp, Pasti Anda baru saja melihat pengguna TikTok membagikan screenshot layar berisi rentetan kata “I Love You” yang jika discroll, bisa meliuk-meliuk seperti ular, dan susunanya bagus, rapi, dan kata ini disebut dalam jumlah yang sangat banyak.
Orang-orang berpikir, “Apa dia mengetiknya secara manual?” Jawabannya tidak. Mereka memanfaatkan sebuah situs dari Patorjk.com yang menyediakan sebuah tool untuk menyalin kata-kata cinta atau apapun itu dengan susunan text yang rapi dan terlihat meliuk-liuk saat di-scroll di chat aplikasi WhatsApp. Kira-kira, bagaimana cara membuat scrolling text i love you WA di Patorjk.com? Berikut adalah caranya.
Cara Membuat Scrolling Text I Love You WhatsApp
Caranya simpel, Anda tidak perlu mengetiknya manual, tapi tinggal copy paste saja.
Pertama-tama buka situs Patrojk.com, atau ketikkan kata kunci ‘Scrolling Text’ di pencarian Google. Pada bagian atas ada situs dari Patrojk.com, buka situs itu lalu mulai buat text scrolling i love you baby, i love you plus nama, i love you plus emoji, i miss you dan kata-kata cinta lainnya.
- Setelah membuka situs Patrojk.com bagian fitur scrolling text (soalnya Patrojk.com punya banyak fitur), kemudian scroll layar ke bawah sampai bertemu tulisan ‘Must Wast More Time’
- Lalu ketikkan kata-kata yang ingin Anda tulis. Misalnya, “I love you Sandi” atau “I miss you Bapak”
- Tulis sesuka hati Anda
- Kalau sudah selesai, klik ‘Again! Again I Say’
- Susunan kata nanti berubah sesuai dengan kata yang ingin Anda tulis
- Untuk mengcopynya, klik ‘Copy Output Text’
Setelah mendapatkan salinan teks, buka aplikasi WhatsApp atau aplikasi chattingan sejenisnya, kemudian tempelkan salinan teks di badan chat.
Caranya dengan tekan dan tahan lama sampai muncul beberapa opsi, pilih ‘Tempel’ untuk menempelkan teks tersebut.
Fitur-Fitur Menarik Lain dari Situs Patrojk.com
Scrolling text hanyalah salah satu fitur yang Patrojk.com sediakan. Ada banyak fitur kain, ini juga ada kaitannya dengan seni teks lainnya. Seperti:
1. Memberikan Warna Pada Teks
Memungkinkan Anda memberikan warna, bisa warna gradien (bukan cuma satu warna), pada teks-teks untuk dokumen HTML, email, profil, posting papan pesan, dan apapun yang Anda pikirkan. Cara menggunakan fitur ini dengan membuka beranda Patrojk.com, lalu cari fitur bernama ‘Text Color Fader’, kemudian atur kata dan warnanya sesuai keinginan.
2. Teks Generator ASCII
Yaitu fitur membuat seni teks dari kata-kata. Seperti membuat grafiti teks, cuma Anda tidak perlu repot-repot desain, cukup masukkan teksnya kemudian generate dan salin. Cara menggunakan fitur ini dengan masuk ks situs Patrojk.com, lalu cari fitur bernama ‘Text to ASCII Art Generator’.
3. Menghitung Seberapa Cepat Anda Mengetik
Fitur ini namanya ‘Typing Speed Test’, ukuran seberapa cepat Anda dalam mengetik. Jika cara mengetik Abda terlalu lama, juga tersedia opsi terbaik atau saran agar mengetik menjadi lebih cepat.
4. Membuat Gambar Gradien
Yaitu fitur membuat gambar yang memudar dari satu warna ke warna lain. Fitur ini dinamai Gradient Image Generator’. Coba fitur ini barangkali ingin membuat gambar gradient.
5. Mengatur Tata Letak Keyboard
Tata letak keyboard tersusun secara default dengan dimulai huruf QWERTY dan seterusnya. Bila memakai fitur ini, kita dapat menyusun layout atau tata letak keyboard sendiri. Dia menganalisis posisi yang paling menguntungkan bagi Anda, sehingga bisa cocok dengan selera dan memudahkan pekerjaan. Nama fiturnya adalah ‘Keyboard Layout Analyzer’.
Masih ada banyak fitur yang lain. Tapi yang pasti, jika mencari scrolling text i love you WA, dengan mudah bisa Anda temukan di sini.
I love you ilham