Mau pasang koneksi internet dirumah tapi tanpa kabel? Kamu bisa lakukan beberapa cara pasang wifi dirumah tanpa kabel telepon yang akan jadi alternatif paling mudah dan murah untuk dilakukan.
Sekarang ini ada banyak cara memasang WiFi di rumah. Tidak seperti dulu yang hanya mengandalkan jaringan WiFi yang menyambungkan kabel telepon, sekarang caranya lebih fleksibel dan banyak pilihannya.
Berikut adalah beberapa pilihan pasang WiFi di rumah tanpa kabel telepon.
Cara Pasang WiFi di Rumah Tanpa Kabel Telepon
1. Menggunakan HP
HP Anda bisa dijadikan WiFi. Caranya dengan mengaktifkan hotspot, maka selesai sudah. Anda telah memiliki WiFi di rumah.
Jika kurang paham, berikut langkah-langkah menggunakan hotspot sebagai WiFi:
- Buka menu ‘Pengaturan’
- Cari menu ‘Hotspot Seluler’
- Atur password-nya, kemudian aktifkan
- Selesai
Di perangkat yang ingin disambungkan, Anda pilih mengaktifkan jaringan WiFi, terus masukkan kata sandi dan Anda telah terhubung dengannya.
Ada beberapa kekurangan memakai WiFi HP, seperti: jangkauannya kurang luas, tidak kuat dipakai sambungan banyak orang, lebih baik menyambungkan satu perangkat saja, boros kuota dan Anda harus membeli kuota lewat provider kesayangan yang harganya mahal itu sebagai tenaga penggerak WiFi tersebut.
2. Menggunakan MiFi
MiFi atau mobile WiFi adalah sebuah router nirkabel yang bisa dipakai untuk hotspot WiFi. Ia punya jaringan 3G ataupun 4G, dan daoat emnajbgkau sampai 10 perangkat sekaligus.
MiFi seperti HP, tapi gunanya untuk WiFi-an saja. Cara pengoperasinya dengan memasukkan kartu SIM pada slot, terus pasang baterainya agar tetap hidup. Saat MiFi hidup, otomatis WiFi-nya akan hidup, dan Anda bisa menyambungkannya segera.
3. Menggunakan Wireless Router
Ini adalah WiFi versi tanpa kabel. Dia punya bentuk antena yang lucu, dia bisa memancarkan jaringan pada area yang lebih jauh, dan dapat bertindak sebagai LAN kabel atau LAN nirkabel. Bisa juga digunakan untuk kedua-duanya.
Untuk cara pemasangannya, pertama-tama, sambungkan Wireless Router dengan modem dan komputer:
- Kemudian ‘Login’ di menu ‘Admin Router’ di komputer
- Berikutnya Anda diminta memasukkan data-data untuk konektivitas
- Kemudian perbarui alamat MAC router
- Perbarui juga nama jaringan SSID
- Setelah itu, Wireless Router siap untuk dipakai
Beberapa keunggulan WiFi Router adalah dia bisa dipakai 24 jam, hemat kuota, dan lebih baik daripada menggunakan modem.
4. Menggunakan Router USB
Cara kerjanya mirip MiFi, kita harus memasukkan kartu SIM ke dalam Router USB ini. Tapi dia lebih simpel.
Bentuknya seperti USB, nanti kita harus mencolokkannya ke USB modem, dan setelah aktif kita bisa menggunakan jaringan WiFi yang terpancar.
Adapun penerapannya:
- Pasang Router USB ke USB modem
- Nyalakan USB Router, tunggu sebentar
- Kemudian penambatan akan terjadi kala Router USB ini hidup
Router USB bisa diterapkan di berbagai modem USB, contohnya Huawei, Sierra, ZTE dan lain-lain.
5. Menggunakan Layanan IndiHome
Kekurangan cara ini, Anda harus mengeluarkan modal yang cukup banyak. Sementara keunggulannya, Anda memiliki jaringan WiFi yang canggih di rumah, jangkauannya luas, bisa dipakai oleh seluruh anggota keluarga dan kecepatan internetnya bagus. Beban biayanya juga dibayar per bulan tanpa takut kehabisan kuota di tengah bulan.
Untuk menggunakan jasa IndiHome ini, pertama-tama siapkan beberapa dokumen pribadi seperti KTP, SIM atau paspor dan siapkan uangnya. Lalu panggil IndiHome, mereka akan datang ke rumah Anda untuk proses pemasangannya nanti.
Itulah beberapa cara pasang WiFi di rumah tanpa kabel telepon. Dari beberapa cara itu, yang paling menarik adalah menggunakan layanan IndiHome.
Meski mahal, tapi itu tidak masalah karena untuk jangka panjang. Terlebih Anda memiliki suatu usaha yang mengharuskan terus terhubung ke internet.