Untuk keperluan foto formal akan lebih mudah jika menggunakan filter IG background merah dan biru Instagram yang otomatis akan membuat fotomu jadi lebih bagus. Penasaran seperti apa hasilnya? Yuk simak ulasa berikut.
Saat terdesak dan sedang membutuhkan foto profil dengan background warna hijau atau merah pastinya kita akan kebingungan dimana mendapatkan background dengan latar belakang warna tersebut.
Pasalnya kalau gak di stuido foto, kita akan susah mendapatkannya. Beruntung saja sekarang sudah ada banyak aplikasi yang dapat membantu pengguna untuk membuatnya, salah satunya ada di filter Instagram.
Kita bisa mendapatkan filter background Instagram warna biru atau merah sesuai keinginan. Efek tersebut baru-baru ini menjadi ramai diperbincangkan karena banyak dibutuhkan terutama bagi yang ingin mendaftarkan diri dengan foto formal.
Baca juga: Cara Mendapatkan Filter IG Aduh Mamae yang Viral di TikTok
Filter Instagram Background Merah dan Biru untuk Apa Saja?
Ada banyak sekali, misalnya untuk keperluan mendaftar sebagai mahasiswa baru. Biasanya pada beberapa universitas mengharuskan foto calon mahasiswanya dengan latar belakang merah ataupun biru sesuai ketentuan.
Biasanya memang background seperti ini sering dibutuhkan pada pendaftaran instansi pemerintah terutama dibidang pendidikan seperti sekolah SMA, SMP dan Perkuliahan yang memang bersifat formal.
Namun tidak jarang juga ada beberapa pengguna yang menggunakan foto tersebut sebagai foto profil sosial media mereka. Hal ini hanya sebagai lucu-lucuan saja dan memang ada yang suka memakainya.
Nama Filter Instagram Background Merah dan Biru
Bagi kamu yang ingin menggunakan foto dengan background merah maupun biru, bisa gunakan filter buatan dari fariznugra. Dia memang membuatnya agar lebih formal dan terlihat rapi.
Ada beberapa keuntungan dalam menggunakan filter, selain tidak usah repot-repot mencari latar belakang warna merah dan biru, kamu juga tidak usah mengedit sendiri letak posisi dari foto kamu.
Jadi sistem akan otomatis menyesuaikan mana objek yang harus diberikan warna merah atau biru. Canggih bukan? Karena itulah Instagram banyak yang menggunakan untuk hal yang positif.
Cara Mendapatkan Filter IG Background Merah dan Biru
Untuk cara menggunakannya tidak perlu khawatir karena sangat mudah sekali, berikut cara mendapatkan filter Instagram background merah dan biru.
- Buka aplikasi Instagram.
- Pergi ke pencarian dan ketik fariznugra.
- Ketuk profil pengguna tersebut, dan pergi kebagian Filter.
- Pilih filter Foto Latar Formal dan klik tombol panah kebawah untuk mendownloadnya, klik save untuk menyimpan.
- Gunakan tombol Coba untuk mencoba filter tersebut langsung.
- Pastikan posisi muka dan badan kamu sudah sesuai seperti foto formal pada umumnya agar terlihat rapi.
- Selesai.
Baca juga: Filter IG Pota Pota, Ternyata Begini Cara Mendapatkannya
Sebenarnya kamu juga dapat mencari filter teresbut melalui penelusuran filter atau efek yang ada di Instagram Story. Malah disana ada banyak pilihan filter yang bisa kamu pilih, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan kalian.