Pernahkah Anda mendengar tentang istilah Roleplay? Roleplay atau biasa disingkat dengan RP adalah kegiatan ketika seseorang memerankan peran tertentu sebagai tokoh atau idola terkenal.
Hal ini sudah dikenal banyak orang terutama jika seseorang menjadi fans dari grup atau idola terkenal.
Awalnya, roleplay berfungsi sebagai cara mempromosikan idola agar bisa mendapatkan lebih banyak fans serta popularitas. Tetapi kini, banyak orang yang bermain roleplay sebagai hiburan belaka.
Roleplay bisa dilakukan di berbagai sosial media, salah satunya adalah Telegram. Tidak seperti di sosial media lainnya, jika memainkan peran dalam Telegram maka Anda harus tahu beberapa istilah di dalamnya.
Tujuannya adalah agar Anda bisa lebih mudah dalam memahami konteks pembicaraan disana.
Ada banyak sekali istilah RP yang perlu Anda ketahui, salah satunya adalah k/ia. Apa itu k/ia dan kapan Anda bisa menggunakannya?
Arti Istilah k/ia di Roleplay Telegram
Setelah dicari tahu lebih dalam, k/ia merupakan sebuah singkatan dari kinda inactive. Hal ini mirip dengan s/ia atau semi inactive, hanya saja keduanya memiliki artian yang berbeda.
Semi inactive merupakan kondisi dimana seseorang berhenti sebagian dalam menjadi roleplayer di Telegram.
Biasanya, orang tersebut akan hanya akan aktif dalam kurun waktu yang sudah ditentukan, misalnya aktif sekali dalam seminggu.
Sedangkan pengertian dari kinda inactive adalah ketika seorang roleplayer masih cukup sering membuka Telegram dan bermain peran walaupun intensitasnya tidak sesering ketika ia aktif. Dibandingkan semi inactive, kinda inactive lebih sering online di Telegram.
Kapan k/ia Bisa Digunakan?
Terdapat beberapa cara untuk menggunakan istilah k/ia. Pertama, Anda bisa menggunakannya di status.
Anda bisa meletakkannya di status agar orang-orang yang menjadi teman kontak Anda di Telegram bisa tahu bahwa Anda sedang jarang aktif atau kinda inactive.
Selain di status, Anda juga bisa menggunakannya dalam percakapan. Misalnya saja ketika Anda akan memberitahu seseorang bahwa Anda akan cukup jarang aktif atau k/ia.
Istilah ini sudah cukup populer di kalangan roleplayers sehingga Anda tidak perlu ragu untuk menggunakannya.
Istilah Roleplay Lainnya
Sebelumnya sudah disebutkan bahwa ada cukup banyak istilah yang digunakan dalam roleplay di Telegram. Kali ini kita akan membahas istilah lainnya, selain k/ia.
Salah satu dari istilah tersebut adalah actv. Actv merupakan istilah untuk mengatakan bahwa seseorang sedang aktif dan bisa bemain peran dengan maksimal.
Istilah ini juga bisa digunakan untuk menggambarkan kondisi Anda di real life, apakah bisa aktif atau tidak.
Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang istilah k/ia dan penggunaannya dalam roleplay Telegram.
Anda bisa menggunakannya kapan saja dirasa Anda membutuhkan. Bila Anda ragu, maka Anda bisa bertanya terlebih dahulu kepada circle Anda.