Susah tahu tentang aplikasi BOP 2021 belum? Jika belum maka anda berada di tempat yang yang tepat loh. Sebab pada postingan kali ini kita akan membahas secara lengkap tentang BOP Apk 2021 ini.
Aplikasi ini termasuk salah satu apk penting yang harus diketahui oleh guru atau jajaran yang bekerja di PAUD. Sudah tahu apa itu PAUD kan? Ya, ini adalah singkatan dari Pendidikan Anak Usia Dini.
PAUD sendiri mirip dengan preschool dimana ada pendidikan disertai bermain ala balita yang bagus untuk perkembangan otak mereka. Kemudian, anda bisa melanjutkan masuk TK atau Taman Kanak-Kanak sebelum masuk ke Sekolah Dasar. Jika anda bekerja di PAUD, maka penting bagi anda mengetahui apk ini, loh.
Agar tidak memperpanjang waktu lagi, mari kita mulai tentang pembahasan apk BOP 2021 ini. Tentang ulasan mengenai apk tersebut, link download, fungsi dan cara menggunakannya.
Sekilas Tentang Aplikasi BOP 2021
Sebenarnya aplikasi BOP 2021 ini adalah versi terbaru dari aplikasi Bantuan Operasional Penyelenggaraan versi sebelumnya. Bantuan BOP ini langsung diberikan oleh pihak Kemendikbud untuk jajaran petugas dan guru di PAUD.
BOP ini sendiri akan langsung di transfer ke rekening yayasan PAUD. Program ini sudah lumayan lama diselenggarakan dan fungsional.
Tidak hanya BOP sebenarnya, sekolah-sekolah juga berhak menerima BOS dan keduanya sangat dibutuhkan oleh pihak sekolah. Alokasi dana BOP ini bisa digunakan untuk beberapa hal seperti:
- Penerimaan peserta didik baru
- Pengembangan perpustakaan
- Pelaksanaan kegiatan pembelajaran dan ekstrakurikuler
- Pelaksanaan asesmen dan evaluasi pembelajaran
- Administrasi sekolah
- Pengembangan profesi guru dan tenaga kependidikan
- Pembiayaan langganan daya dan jasa
- Pemeliharaan sarana dan prasarana sekolah
- Penyediaan alat multimedia pembelajaran
- Penyelenggaraan kegiatan peningkatan kompetensi keahlian khusus untuk SMK dan SMALB
- Penyelenggaraan kegiatan dalam mendukung keterserapan lulusan SMK dan SMALB
- Pembayaran honor
Karena ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan melalui dana bantuan ini, maka diperlukan apk untuk mengelolanya. Aplikasi tersebut yang akan kita bahas di postingan kali ini.
Download BOP Apk 2021
Karena fungsi dari apk ini tergolong penting untuk PAUD. Maka anda yang bekerja di sekolah ini harus mengetahuinya secara detail. Apalagi sekarang sudah keluar versi terbaru menggantikan versi sebelumnya. Fungsi dari apk ini adalah:
- Pengolahan data.
- Alur pencairan.
- Laporan keuangan.
- Menyusun ringkasan proposal.
Lantas, dimana anda bisa menemukan versi terbaru ini? Apakah anda sudah mengetahui dimana link download apk tersebut? Jika anda belum tahu dimana link download versi terbaru, maka berikut tata caranya:
- Buka web browser di perangkat anda.
- Kemudian buka link di https://bop.kemdikbud.go.id/
- Tunggu hingga situs tersebut loading secara sempurna.
- Kemudian login ke situs ini agar anda bisa menggunakan platform tersebut.
- Namun, usahakan anda menggunakan apk ini di waktu-waktu senggang agar tidak mengalami ledakan pemakaian.
- Klik SSO dan masukkan sandi serta username agar anda bisa masuk ke platform ini.
- Platform ini akan lebih banyak menampilkan data dalam bentuk grafik dan file laporan data.
- Pilih fitur Perencanaan data kemudian Paket penggunaan dan anda tinggal isi datanya.
- Kemudian anda bisa simpan hasil yang sudah anda isi sebelumnya jika ingin menyimpan data tersebut.
- Setelah disimpan kemudian klik Data Report dan pilih Reporting.
Tidak terlalu sulit menggunakan aplikasi BOP 2021 ini, kan? Jika anda sudah terbiasa maka akan terasa lebih mudah.