Zaman ini, banyak bank-bank membuat aplikasi mobile bank yang membuat pengguna dapat mengaksesnya lewat smartphone. Bahkan cara bayar Akulaku lewat Livin Mandiri sekarang sangatlah mudah.
BCA punya BCA Mobile, BRI punya Brimo, BNI punya BNI Mobile, BTPN punya Jenius, kemudian Neo: BNC Bank punya Neo Commerce, dan Mandiri punya Livin Mandiri.
Kita bisa melakukan aktivitas tertentu dengan Livin Mandiri, seperti mengecek saldo, melakukan transfer dan salah satunya membayar tagihan Akulaku. Berikut adalah cara bayar Akulaku lewat Livin Mandiri.
Cara Bayar Akulaku Lewat Livin Mandiri
Pertama yang harus dilakukan adalah Anda memiliki akun bank Livin Mandiri dan telah menyelesaikan proses pendaftaran, serta memiliki kode bayar (VA) Akulaku. Kode bayar atau virtual account, nantinya dijadikan sebagai nomor rekening tujuan pengiriman.
Saat mengoperasikan aplikasi Livin Mandiri, kita harus memasukkan nomor rekening tujuan bukan? Nah, di bagian ini lah VA dibutuhkan.
Cara mendapatkan VA di Akulaku cukup dengan memilih metode pembayaran menggunakan Mandiri. Kunci keberhasilan transfer ada di sini.
Jika ingin bayar dengan Mandiri, maka pilih metode pembayaran Mandiri, jika ingin bayar dengan BRI, maka pilih metode pembayaran BRI, jika ingin bayar lewat Alfamart, maka pilih metode pembayaran Alfamart. Begitu seterusnya, paham?
Berikut adalah cara membayar tagihan di Akulaku dengan Livin Mandiri:
- Buka aplikasi Akulaku
- Masuk ke bagian ‘Keuangan’
- Pilih menu ‘Bayar Sekarang’ dan ‘Konfirmasi Bayar’
- Kemudian pilih ‘Metode Pembayaran’. Ini lah langkah terpenting
- Pilih metode pembayaran dengan Bank Mandiri
- Anda akan diberikan virtual account. Silakan salin angka-angka atau kode unik tersebut
- Kemudian gantian buka aplikasi Livin Mandiri
- Pilih menu ‘Bayar’ pada aplikasi Livin
- Buka menu ‘E-Commerce’
- Pilih ‘Transferpay’
- Setelah itu masukkan kode pembayaran yang baru Anda salin dari Akulaku, alias kode VR tadi
- Klik ‘Konfirmasi Pembayaran’
- Masukkan pin Anda untuk melanjutkan aktivitas pembayaran
Langkahnya panjang, tapi sebenarnya ini simpel. Cukup selain VR terus buka aplikasi Livin, lalu bayar deh dengan menggunakan layanan Livin yang bisa bayar tagihan dari E-Commerce seperti Akulaku.
Dengan melakukan pembayaran lewat Livin, Anda tidak dikenai biaya admin sepeserpun. Alias gratis.
Kelebihan Membayar Tagihan di Akulaku dengan Livin Mandiri
Tercatat bahwa BCA Mobile menjadi aplikasi bank mobile pertama yang paling sering digunakan, lalu di posisi kedua ada Livin Mandiri.
Kemudahannya dalam pengoperasian membuat orang-orang nyaman dengan aplikasi ini. Dia juga punya beberapa kelebihan membayar tagihan Akulaku lewat Livin Mandiri, yaitu:
- Proses pembayaran cepat dan tidak memerlukan waktu lama
- Tidak ada biaya admin
- Mudah dilakukan karena memakai kode virtual account yang akan terkonfirmasi secara otomatis
Selain bisa digunakan membayar tagihan dari Akulaku, Livin juga bisa dipakai membayar aplikasi pinjol yang lain. Seperti:
- S Pinjam dari Shopee
- Kredivo
- Kredit Pintar
- Easy Cash
- Dan lain-lain
Selagi ada metode pembayaran Mandiri, maka semua transaksi bisa dibayar dengan menggunakan Livin Mandiri. Pastikan juga kalian punya saldo agar pembayaran berhasil.
Metode Pembayaran Akulaku Selain Livin Mandiri
Akulaku menyediakan metode pembayaran yang lain, banyak, lengkap, bahkan bisa dibayar lewat dompet digital– bukan cuma bank. Metode pembayaran itu seperti:
- Dana
- Gopay
- OVO
- Indomaret dan Alfamart
- Berbagai jenis Bank di Indonesia (BRI, BCA, Mandiri, BNI, dan lain lain)
Segera lunasi hutang Anda. Tapi sebaiknya Anda tidak melakukan hutang karena hal paling berbahaya di dunia ini yang bisa memberatkan kita di akhirat adalah hutang yang tidak dibayar.
Orang yang mati syahid bisa gagal mati syahid karena hutang yang tidak dibayar. Padahal ada banyak cara untuk mati syahid. Pokoknya jangan lupa bayar hutang Anda, ya!