Cara Kredit di Lazada Lewat Indomaret – Hampir semua aplikasi e-commerce menyediakan fitur paylater atau kredit beli barang, termasuk Lazada. Di Lazada, pengguna bisa mendapatkan total kredit bahkan hingga 6 juta rupiah.
Bila Anda adalah salah satu orang yang sudah menggunakan fitur paylater dan sudah waktunya membayar tagihan, maka Anda bisa membayarnya secara cash melalui Indomaret. Bagaimana cara bayar tagihan kredit paylater Lazada di Indomaret? Check this out.
Cara Bayar Kredit di Lazada Melalui Indomaret
Anda bisa membayar tagihan kredit yang Anda lakukan di Lazada melalui Indomaret. Tagihan kredit yang dimaksud adalah tagihan kredit paylater di aplikasi Lazada.
Bila Anda perlu untuk membayarnya melalui Indomaret, berikut ini adalah cara membayarnya:
- Buka aplikasi Lazada dan loginlah di akun yang Anda akan bayarkan tagihan Paylaternya.
- Setelah berhasil masuk ke beranda, klik bagian akun di pojok kanan bawah.
- Pilih menu kredit Lazada.
- Klik menu Limit Paylater lalu klik opsi Bayar Sekarang.
- Setelah Anda masuk ke halaman check out, periksa kembali apakah tagihan Anda sudah benar. Bila sudah, klik opsi create order.
- Anda akan disambungkan dengan pilihan metode pembayaran paylater. Anda bisa memilih opsi Indomaret Counter.
- Anda akan mendapatkan kode pembayaran khusus. Salin kode pembayaran dan screenshot untuk berjaga-jaga.
- Datangi Indomaret terdekat di domisili Anda dan langsung menuju ke kasir.
- Sebutkan bahwa Anda akan melakukan pembayaran ke Lazada Paylater. Anda akan diminta memberikan kode pembayaran yang sebelumnya sudah disalin.
- Berikan uang sejumlah nominal pembayaran dan tunggu hingga transaksi selesai dilakukan.
Anda bisa langsung mengecek secara berkala ketika masih di Indomaret untuk mengetahui apakah pembayaran sudah berhasil dilakukan atau tidak.
Cara Menggunakan Paylater Lazada Untuk Pembelian Barang Kredit
Apabila Anda masih belum menggunakan fitur Paylater di Lazada dan ingin mencoba menggunakannya untuk pembelian barang kredit, maka Anda bisa melakukannya sekarang juga.
Tetapi, perlu Anda ketahui bahwa Anda harus sudah mengaktifkan paylater di akun Anda.
Setelah paylater diaktifkan, Anda bisa langsung membuka aplikasi Lazada dan pilih mana barang yang akan Anda beli secara kredit.
Setelah yakin akan membeli barang tersebut, klik halaman check out dan pilih opsi View All Methods untuk memilih mode pembayaran.
Pilih opsi LazPayLater. Tagihan Paylater akan muncul satu bulan setelah transaksi dan Anda bisa membayarnya di Indomaret seperti cara diatas.
Baca juga:
- Cara Melihat Alamat Toko di Lazada
- Cara Mendapatkan Voucher 30rb Lazada Pengguna Baru
- Cara Menghapus Alamat di Lazada
Cara Mengaktifkan Kredit Paylater di Lazada
Anda tidak akan bisa membayar tagihan kredit atau menggunakan opsi Paylater apabila fitur ini masih belum Anda aktifkan.
Lazada memang menyediakan fitur ini, tetapi hanya pengguna terpilih saja yang bisa mengaktifkannya. Untuk itu, Anda harus mengajukan aktivasi kredit paylater Lazada.
- Caranya mudah, pertama Anda bisa buka aplikasi Lazada lalu klik menu Akun Saya.
- Pilih menu Lazada Paylater lalu klik opsi Daftar.
- Isilah data yang dibutuhkan sesuai dengan permintaan dan klik tombol submit.
- Pihak lazada akan melakukan verifikasi apakah Anda bisa mengaktifkan fitur paylater atau tidak.
- Waktu verifikasi hanya membutuhkan sekitar 5 menit hingga 24 jam saja.
Itu dia penjelasan tentang cara membayar tagihan paylater lazada melalui Indomaret. Selain di Indomaret, Lazada juga memberikan opsi lain seperti melalui Mobile Banking atau ATM.
Tetapi untuk Anda yang suka membayar cash, maka cara ini akan sangat bermanfaat. Selamat mencoba.