Amazonid Club (Shopeev) Penghasil Uang Aman atau Penipuan?

Amazonid Club Penghasil Uang

Agak membingungkan saat pertama kali masuk ke aplikasi ini. Soalnya bahasanya campuran. Ada yang memakai Bahasa Indonesia, Bahasa Spanyol dan Bahasa Inggris. Selain itu tak ada fitur ubah Bahasa.

Tapi syukurnya, di sana lebih dominan memakai Bahasa Indonesia. Tapi tetap saja itu membuat bingung karena bahasanya campuran. Terkesan berantakan sekali aplikasi ini.

Review Aplikasi Amazonid Club Penghasil Uang

Namanya terdengar tidak asing. Dia mendompleng nama besar Shopee agar lebuh mudah dikenali dan dihafal. Cuma modal copas nama Shopee, kemudian ditambah satu huruf di belakangnya ‘v’. Lalu jadilah aplikasi penghasil uang bernama Shopeev.

Adapun tugas yang diberikan agar kita bisa mendapatkan uang di Shopeev adalah dengan mengerjakan misi menyelesaikan pesanan fiktif. Ada paket yang bisa kita gunakan gratis, ada juga yang berbayar.

Per hari, kita bisa menyelesaikan 20 misi. Tapi misi yang ditawarkan agak merepotkan. Soalnya kita diminta menunggu proses distribusi barangnya.

Proses tersebut membutuhkan waktu lama, tak hanya 1 menit atau 2 menit. Agar memperoleh pendapatan, barang yang kita pesan harus dalam status ‘Complete’.

Dan masalah lainnya, setelah Saya coba menyelesaikan pesanan beberapa kali, itu tidak bisa dilakukan. Di daftar ‘Pesanan’, belum ada daftar baru. Mungkin kita, harus menunggu pesanan terselesaikan dulu supaya bisa melakukan pemesanan baru.

Intinya, proses mendapatkan uang di sini lama.

Cara Daftar dan Unduh Amazonid Club Penghasil Uang

Bukalah link ini: https://www.shopeev.com/

Perhatikan pada 6 digit angka di akhir URL. Masukkan 6 digit angka tersebut sebagai kode undangan. Jika tidak Anda masukkan, Anda tak akan bisa daftar. Kita wajib memasukkan kode undangan untuk mendaftar.

  1. Buka link di atas
  2. Masukkan nomor HP dan kata sandi
  3. Centang persetujuan persyaratan
  4. Lalu daftar
  5. Kemudian login memakai nomor HP dan kata sandi Anda 

Baca juga: Mulaho Penghasil Uang

Cara Mendapatkan Uang di Aplikasi Amazonid Club Penghasil Uang

Tugasnya mudah. Namun prosesnya lama. Soal keuntungan yang didapatkan juga masih samar-samar. Saya agak ragu apakah pengguna gratisan bisa mendapatkan uang atau tidak. Soalnya, tertulis kisaran jumlah yang kita dapatkan adalah Rp 0 to Rp 0.

Apakah ini artinya, kita tetap bisa mengerjakan misi tapi tidak ada komisi? Namun di sana juga tertulis, jumlah pesanan sebesar 5%. 

Namun yang jelas, jika Anda ingin mengerjakan misi, berikut adalah caranya:

  1. Buka situs Shopeev
  2. Lalu pada menu ‘Rumah’, klik Zona Pemula untuk pengguna gratisan
  3. Klik ‘Dapatkan Sekarang’
  4. Sistem akan mencari bisnis dan produk yang ada di sekitar Anda
  5. Bila bisnis atau produk sudah ditemukan, ia akan masuk ke daftar pesanan
  6. Masuk ke daftar ‘Pesanan’ di menu ‘Saya’
  7. Lihat statusnya. Jika belum ‘Complete’, maka komisi belum bisa masuk

Tapi Saya tidak yakin juga bakal ada komisinya. 

Cara Tarik Uang dari Aplikasi Amazonid Club Penghasil Uang

  1. Klik ‘Penarikan’
  2. Masukkan informasi akun
  3. Isi nominal penarikan
  4. Kemudian konfirmasi pembayaran

Baca juga: Click Pro Penghasil Uang

Apakah Aplikasi Amazonid Club Penghasil Uang Penipuan?

Aplikasi ini mengaku berpartner dengan Amazon, ebay, dan Zara. Selain itu dari nama aplikasinya saja memplagiat perusahaan Shopee. Lalu sekarang mengaku memiliki partner dengan perusahaan online terbesar di dunia?

Jeff Bezos saja tidak kenal dengan Shopeev. Bisa-bisanya mengaku kalau mereka berpartner.

Mau dilihat dari sisi manapun, aplikasi penghasil uang ini sudah sangat mencurigakan. Modus penipuannya sudah terasa sejak awal pendaftaran. Shopeev bukanlah aplikasi yang bisa Anda percaya, jangan gunakan aplikasi ini.

You May Also Like

One Comment to “Amazonid Club (Shopeev) Penghasil Uang Aman atau Penipuan?”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *