Belakangan ini banyak bermunculan aplikasi-aplikasi investasi yang membuat slogan Anda bisa kaya hanya dengan ujung jari, atau menjadi kaya modal HP dan internet. Salah satu aplikasi itu adalah One Aset.
Itu tidak sepenuhnya benar, salahnya terletak pada kenyataan investasi itu butuh modal besar. Memang sistemnya mirip menabung, dan anggaplah uang untuk menabung itu sebagai modal Anda meskipun pada akhirnya uang tersebut kelak akan kembali pada Anda – jika investasi Anda untung.
Apa Itu OneAset?
OneAset adalah aplikasi investasi yang menyediakan berbagai jenis produk investasi, juga tersedia asuransi, berisi edukasi tentang keuangan dan fitur komunitas. Kalian bisa beli produk reksa dana, SBN, saham atau emas. Sekurang-kurangnya, itulah produk investasi yang mereka jual.
Aplikasi ini aman, karena telah terdaftar di OJK, penggunanya juga sudah lebih dari 1 juta orang, untuk melihat review dari para pengguna, silakan kunjungi bagian penilaian di PlayStore atau AppStore.
Fitur terbaru yang akan segera diluncurkan, pengguna dapat membayar berbagai jenis tagihan seperti listrik, air, dan pulsa. Jadi semakin mirip dengan aplikasi keuangan dengan berbagai macam fungsi.
Hal yang Menarik dari OneAset, Apakah Termasuk Aplikasi Penghasil Uang?
Yang menarik dari OneAset adalah, aplikasi ini menawarkan program insentif emas sebesar 0,5 gram yang nilainya setara uang Rp 44.000. InsentIf ini diberikan kepada pengguna yang mendaftar di OneAset yang telah mengautentikasi atau KYC atau verifikasi data di aplikasi.
Serta jenis hadiah lain yang dinamai hadiah Aset Coin, yaitu hadiah eksklusif dari OneAset yang dapat ditukar menjadi uang tunai. Untuk 1 coin, setara dengan 1 rupiah.
Dengan kata lain OneAset adalah aplikasi investasi sekaligus penghasil uang untuk pengguna yang mengincar promo uang dengan usaha gratisan.
Namun agar pendapatan Anda lebih menjanjikan, ikutlah investasi bersama OneAset. Jika masih ragu soal hal-hal terkait OneAset, coba baca review dan pengalaman menggunakan OneAset dari para senior. Pasti ada reviewnya, selamat mencari.
Berbagai Fitur OneAset yang Perlu Calon Pengguna Ketahui
Alasan orang-orang mengunduh aplikasi ini – sebagian untuk investasi dan sebagian lagi mengincar bonus yang One Aset tawarkan. Apapun tujuannya, tidak ada salahnya mengetahui hal-hal yang bisa dilakukan aplikasi ini:
- Asuransi : tersedia berbagai jenis asuransi, seperti asuransi kecelakaan, asuransi kesehatan, asuransi kendaraan dan lain-lain ayng memberikan perlindungan menyeluruh dari sandang, pangan, papan, dan transportasi
- Emas : produk investasi ini didukung oleh IndoGold, yaitu platform perdagangan emas pertama di Indonesia
- SBN : salah satu produk investasi berupa surat utang negara yang setiap tahunnya diterbitkan oleh pemerintah
- Investasi produk reksadana
- Disusul berbagai fitur untuk komunikasi dan berinteraksi dengan KOL dan teman dari latar belakang berbeda dari jarak jauh
- Fitur pembelajaran terkait informasi uang dan keuangan
- Juga menyediakan konten pembelajaran manajemen keuangan secara profesional
- Fitur yang akan datang, pengguna dapat membeli pulsa atau paket data, membayar listrik dan air
Sudahkah Anda memperoleh gambaran soal aplikasi ini? Singkatnya, OneAset adalah aplikasi keuangan, dia bisa menghasilkan uang untuk kita dari mengikuti investasi atau memanfaatkan hadiahnya.
OenAset bisa jadi tempat kita belajar soal uang, tempat melakukan transaksi dan memudahkan kita mengelola keuangan dari bantuan konten yang diberikan.
Apakah Aplikasi OneAset Aman?
Berdasarkan kutipan dari fintech.id, OneAset terdaftar OJK, artinya dia aplikasi yang aman. Dia telah terdaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik. Ini tercatat pada Nomor dan tanggal Surat Penetapan Izin: 001733.01/DJAI.PSE/12/2021 tanggal 9 Desember 2021.