Cara mengembalikan barang di Shopee yang sudah diterima belakangan ini banyak di cari oleh para penggunanya. Karena di saat barang di terima tidak sesuai dengan pesanan atau bahkan barang tersebut dalam keadaan rusak.
Perlu kita ketahui kalau pengembalian barang atau dana bisa kita ajukan kembali, selama pesanan masih dalam masa garansi Shopee, dan pengguna juga masih belum menekan opsi pesanan di terima.
Dilihat dari laman resmi Shopee, fitur garansi memungkinkan pembayaran ke penjual di tahan sementara waktu oleh pihak Shopee.
Itulah sebabnya kenapa pengguna Shopee masih dapat mengajukan retur barang selama masa garansi masih berlangsung dan pengguna belum klik pilihan barang sudah di terima.
Pengembalian barang dapat di proses, jika pembeli memenuhi beberapa persyaratan yang di berlakukan oleh pihak Shopee.
Baca juga: Pesanan Sedang Diverifikasi Shopee, Apa Maksudnya?
Terus apa saja persyaratan dan juga bagaimana cara mengembalikan barang di Aplikasi Shopee yang sudah di terima? Simak saja pembahasannya di bawah ini.
Syarat dan Ketentuan Return Barang di Shopee
Agar pengajuan pengembalian barang di Shopee bisa di proses dengan lancar, berikut ini beberapa persyaratan yang harus di pahami oleh semua pembeli yang ingin mengembalikan barangnya:
Jika pemesanan barang di lakukan di Shopee Mall
- Dana akan tertahan di Aplikasi Shopee ketika pembeli mengajukan pengembalian barang dengan sebuah alasan ketika menerima barang dalam kondisi yang berbeda.
- Pembeli bisa mengembalikan barang maksimal 5 hari setelah pengajuan di setujui.
- Pihak dari aplikasi Shopee akan mengecek barang terlebih dahulu selama 3 sampai 5 hari kerja sejak barang sudah di kembalikan ke gudang Shopee.
- Pembeli harus menyertakan bukti berupa video atau foto untuk memperkuat alasan kita mengembalikan barang tersebut.
Jika pemesanan barang di lakukan di semua toko selain Shopee Mall
- Dana akan tertahan di Shopee ketika pembeli mengajukan sebuah klaim barang dalam kondisi yang berbeda, misalnya barang yang di kirimkan tidak berfungsi atau rusak, sehingga barang tersebut tidak sesuai dengan foto atau deskripsi di etalase toko.
- Pembeli juga harus menyertakan bukti foto atau video yang menunjukkan dengan jelas alasan pengembalian barang.
- Permasalahan ini akan segera di tindak lanjuti jika si penjual tidak setuju atau menolak mengajukan bantuan Shopee.
- Pihak Shopee akan mengumpulkan bukti yang di perlukan dari pembeli berupa foto atau video yang menunjukkan kesalahan atau kerusakan barang, sekaligus foto kemasan barang dengan resi yang menempel pada kemasan.
Baca juga: Cara Menghapus Riwayat Pesanan di Shopee
Cara Mengembalikan Barang di Shopee Yang Sudah Diterima
Setelah kita mengetahui tentang beberapa persyaratan pengembalian barang, kita bisa mengikuti beberapa cara untuk mengembalikan barang di Shopee yang sudah di terima berikut ini:
- Pertama buka Aplikasi Shopee.
- Masuk ke halaman Saya dan pilihlah menu di Kirim.
- Kemudian klik opsi Rincian Pesanan lalu pilihlah menu Ajukan Pengembalian pada barang yang sudah di terima.
- Pilihlah Satu Alasan saja pengajuan pengembalian barang, sesuaikan dengan kondisi barang yang sudah di terima, apakah produk mengalami kerusakan, cacat, tidak orisinal, bahkan tidak sesuai dengan pesanan.
- Lengkapi beberapa data yang di perlukan seperti video atau foto dan juga deskripsi barang yang akan di retur.
- Pilih solusi yang sesuai, dengan cara klik Pilih Solusi lalu klik kirim.
- Pengajuan Pengembalian Barang akan segera di informasikan melalui notifikasi Aplikasi Shopee dan juga email, jika proses tersebut sudah di setujui, pengguna akan di minta untuk mengembalikan barang sesuai dengan prosedur yang ada di Aplikasi Shopee.
Sebagai antisipasi saja, siapkan dokumen pendukung seperti nomor resi dan foto paket barang yang akan di kembalikan dengan memperlihatkan informasi pengiriman secara lengkap.
Hal tersebut di lakukan agar penjual menyetujui pengajuan pengembalian barang yang sudah di terima pembeli, namun tak kunjung menerima barang yang sudah di kembalikan.