Cara Nabung Emas di Shopee – Emas memang sudah sejak lama menjadi opsi untuk menabung. Menabung emas memang lebih aman dibandingkan menabung uang.
Hal ini dikarenakan menabung uang bisa berkurang nilainya karena inflasi, sementara menabung emas dianggap lebih stabil dan harganya selalu naik dari waktu ke waktu.
Apabila Anda ingin menabung emas, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan seperti tempat menabungnya.
Jangan sampai Anda menabung di aplikasi yang tidak jelas dan berakibat kerugian.
Jika Anda tidak tahu dimana sebaiknya Anda menabung emas, maka Anda bisa menabung emas di aplikasi Shopee.
Menabung Emas di Shopee
PT Pegadaian Persero telah secara resmi bekerja sama dengan Shopee untuk meluncurkan tabungan emas Pegadaian. Itu artinya, Anda bisa membeli, menabung dan menjual emas melalui aplikasi Shopee.
Tabungan Emas sendiri adalah sebuah layanan beli dan jual emas yang memudahkan sistem investasi emas secara aman, mudah dan terpercaya.
Bagaimana Cara Menabung Emas di Shopee?
Untuk Anda yang masih nasabah baru, tentunya bingung bagaimana cara memulai menabung emas di Shopee.
Inilah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk mulai menabung emas di Shopee:
- Pertama, bukalah aplikasi Shopee dan pilih halaman Tabungan Emas. Bila tidak menemukannya, Anda bisa klik di bagian kolom pencarian.
- Pastikan bahwa Anda sudah login di akun Shopee. Anda tidak akan diminta untuk membuat akun baru di tabungan emas Shopee ini.
- Setelah membuka halamannya, disana akan tertera jumlah emas yang bisa dibeli. Anda bisa memilih akan mengatur jumlah pembelian dalam satuan gram atau rupiah. Anda bisa memasukkan jumlah emas yang akan dibeli sesuai keinginan.
- Anda akan diminta untuk melengkapi data dan melakukan verifikasi KTP.
- Jika sudah melakukan 3 langkah diatas, Anda bisa langsung menuju ke proses pembayaran.
- Apabila status pembayaran sudah berhasil, maka Anda bisa melihat catatan di fitur Tabungan Emas. Disana, emas yang dibeli akan masuk ke akun Shopee Anda.
Perlu diketahui bahwa Anda harus tetap melakukan registrasi di cabang pegadaian walaupun membeli emas melalui Shopee.
Anda akan diberikan waktu 6 bulan terhitung dari tanggal pembukaan rekening tabungan emas.
Baca juga:
- Jambore Shopee Sampai Kapan?
- Cara Goyang Shopee Biar Dapat Koin Banyak
- Apa Arti On Delivery Dalam Shopee
Syarat dan Ketentuan Tabungan Emas di Shopee
Ada beberapa ketentuan yang perlu Anda perhatikan sebelum membeli emas di Shopee, yakni:
- Investasi dimulai dari angka 500 rupiah saja. Tetapi setelahnya, pengguna bisa membeli mulai dari nilai 5000 rupiah.
- Harus memiliki saldo emas mengendap, atau saldo yang tidak bisa ditarik, sebesar 0,05 gram.
- Transfer emas ke sesama pengguna Shopee dibatasi hanya 100 gram.
- Pengguna harus tetap pergi ke Pegadaian untuk mendapatkan buku tabungan.
Nah itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang tabungan emas di Shopee dari Pegadaian. Selamat menabung.