Rumus Rubik 3×3 (Terlengkap) untuk Pemula Anti Gagal!

rumus rubik 3x3

Sudah bosan dengan kubus Rubik yang selalu sulit diselesaikan? Artikel ini akan membahas rumus Rubik 3×3 yang bisa membantu Anda menyelesaikan kubus tersebut dengan mudah!

Apakah Anda sedang merasa bosan dan ingin mencoba memainkan game mengasah otak? Bila ya, singkirkan ponsel pintar Anda dan cobalah untuk memainkan rubik. Rubik adalah sebuah kotak permainan yang bisa diputar. Tujuan memainkan rubik adalah untuk menyatukan semua warna di kotak yang sama sesuai jenisnya.

Permainan ini memang terlihat mudah, tetapi faktanya, tidak semua orang bisa menyelesaikan rubik hingga berhasil. Bila Anda tidak pernah berhasil menyelesaikan rubik, atau ingin mencoba rubik untuk pertama kalinya, maka Anda bisa mencoba menggunakan rumus atau trik penyelesaiannya berikut ini. Check this out.

Memahami Nama Dasar Dari Rubik 3×3

Sebelum mulai mencari tips atau mempelajari cara menyelesaikan rubik 3×3, langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah memahami nama-nama dasar yang digunakan dalam permainan rubik 3×3.

Perlu Anda ketahui bahwa rubik 3×3 terdiri dari 27 bagian kecil dimana setiap bagian akan saling terhubung dengan poros yang sama. Terdapat empat bagian rubik yang dibagi berdasarkan posisinya, yakni:

  • Center atau tengah. Bagian ini terletak pada bagian tengah rubik dan posisinya tidak bisa diubah. Bagian center terhubung langsung dengan poros rubik.
  • Edge atau samping. Edge merupakan bagian tengah dari sisi di samping rubik.
  • Corner atau pojok. Sesuai namanya, corner adalah bagian yang terletak di ujung rubik.
  • Layer atau lapisan. Rubik 3×3 terbagi menjadi 3 sisi yang dinamakan layer 1, layer 2 dan layer 3. Layer akan dihitung dari lapisan paling bawah.

Memahami Pergerakan Rubik 3×3

Setelah Anda mengerti nama-nama bagian rubik 3×3, saatnya Anda berlanjut ke memahami dasar pergerakan rubik. Dasar pergerakan yang pertama adalah R atau Right. Right adalah gerakan yang dilakukan dengan memutar sisi kanan rubik searah jarum jam. Pergerakan selanjutnya adalah R’ atau Right Aksen, dimana Anda akan memutar sisi kiri rubik berlawanan dengan arah jarum jam.

Selanjutnya adalah L atau Left. Gerakan ini dilakukan dengan cara memutar sisi kiri rubik searah dengan jarum jam.

Bertolak belakang dengan gerakan L, ada L’ atau L aksen yang dilakukan dengan cara memutar bagian kiri rubik berlawanan dengan arah jarum jam. Setelah itu ada gerakan U dan U aksen, dimana U dilakukan dengan cara memutar sisi atas rubik searah dengan jarum jam sementara U aksen adalah memutar bagian atas berlawanan dengan arah jarum jam.

Ada juga istilah F atau Front dan F aksen yang memungkinkan Anda untuk memutar bagian depan searah jarum jam dan berlawanan dengan arah jarum jam. Masih ada banyak lagi rumus bermain rubik 3×3 yang bisa Anda gunakan, sehingga nanti akan menjadi lebih terbiasa.

Rumus Menyelesaikan Rubik 3×3

Terdapat beberapa rumus yang bisa Anda coba gunakan untuk menyelesaikan rubik 3×3 dengan mudah. Berikut ini adalah beberapa caranya dan penjelasan lengkapnya:

Selesaikan Layer Merah

Pada langkah pertama, hal utama yang harus Anda lakukan adalah fokus pada satu warna terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan warna yang ada di tengah, misalnya saja Anda akan berpatokan untuk menyelesaikan bagian merah terlebih dahulu. Setelah Anda menentukan patokan, ikuti langkah-langkah berikut ini:

  1. Buatlah cross antara warna merah dan kuning. Untuk Anda yang belum tahu, cross adalah pola yang berbentuk tanda plus atau +.
  2. Bentuklah cross merah lalu samakan warna rubik bagian pinggir atau edge. Bagian edge yang harus Anda samakan warnanya adalah pada bagian yang bersebelahan dengan kotak merah centernya.
  3. Gunakan langkah putaran seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Anda bisa menggunakan rumus L aksen, U aksen dan L atau R, U dan R aksen.
  4. Setelah Anda berhasil menyelesaikan satu bagian rubik, Anda bisa melanjutkannya ke bagian layer kedua.
  5. Pilihlah fokus warna yang ingin Anda ubah dan usahakan agar pergerakan Anda tidak mengubah warna bagian yang sudah berhasil diselesaikan.

Selesaikan Layer Putih

Sebagai pemula, setelah Anda berhasil menyelesaikan layer berwarna merah, Anda bisa melanjutkan perjalanan untuk menyelesaikan layer berwarna putih. Untuk memulai langkah ini, Anda bisa melakukan pembuatan cross berwarna putih di bagian bawah rubik. Setelah itu, cari bagian corner yang warna putih lalu pindahkan hingga bagian tersebut bisa berada di bagian bawah.

Penting bagi Anda untuk memastikan bahwa warna putih yang akan dipindahkan berada pada layer ketiga. Setelah bagian warna putih ada di layer ketiga, putar layer tersebut hingga warna edge putih menyatu dengan cross putih yang telah diatur sebelumnya. Gunakan rumus yang sesuai dengan posisi edge yang akan Anda satukan dengan cross.

Selesaikan Layer Kedua dan Layer Kuning

Pertama-tama, posisikan sisi yang berwarna putih berada di bawah. Anda hanya perlu memposisikan layer putih di bagian bawah pada tahap ini, sebab Anda sudah menyelesaikannya di langkah sebelumnya. Anda akan diajak untuk memasukkan bagian-bagian edge ke layer 2. Pilih bagian edge yang tidak memiliki warna kuning. Setelah itu, geser layer 3 hingga warna edge sesuai dengan warna center yang ada pada layer yang sama.

Terdapat setidaknya dua kemungkinan posisi yang bisa terjadi, yakni:

  • Warna center yang dituju ada di sisi kanan. Bila Anda mendapati posisi ini, maka gunakan rumus Up, Right, U aksen, R aksen, U aksen, F aksen, Up dan F aksen.
  • Warna center ada di sebelah kiri. Jika posisinya seperti ini, maka Anda bisa menggunakan rumus U aksen, L aksen, Up, Left, Up, Front, Up dan Front aksen.

Pada tahapan ini, Anda harus berfokus untuk menyelesaikan layer berwarna kuning. Sama seperti ketika Anda menyelesaikan tahapan lain, langkah pertama adalah membuat cross warna kuning. Untuk bisa membuat cross warna kuning, Anda bisa menggunakan tiga kemungkinan rumus berikut ini:

  • Jika posisinya ada satu titik di tengah, maka gunakan rumus Front, Right, Up, R aksen, U aksen dan F aksen. Dengan rumus ini, Anda akan membuat pola L kecil.
  • Jika tampilannya sudah terbentuk L kecil tetapi posisinya terbalik, Anda bisa menggunakan rumus Front, Right, Up, R aksen, U aksen dan F aksen. Melalui rumus ini, Anda bisa menghasilkan pola garis.
  • Jika Anda sudah memiliki pola garis, buatlah pola cross dengan rumus Front, Right, Up, Right aksen, U aksen dan F aksen.

Setelah rubik Anda berhasil membentuk cross kuning, gunakan rumus Right, Up aksen, Left aksen, Up, Right aksen, U aksen dan L untuk membuat pola ikan. Langkah terakhir untuk menyelesaikan sisi ini menjadi kuning secara keseluruhan adalah dengan menghadapkan hingga kepala ikan ke serong kiri bawah.

Itu dia rumus atau cara mudah menyelesaikan rubik 3×3. Bagi pemula, menyelesaikan rubik memang menjadi sebuah tantangan tersendiri, tetapi Anda bisa mencoba melakukannya untuk pertama kali dengan bantuan rumus diatas. Selamat mencoba dan semoga berhasil.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *