VidyCoin Listing di Binance, Ini Cara Belinya di Indodax

cryptocurrency

VidyCoin sudah listing di Binance, nah berikut ini cara membeli coinnya di Indodax untuk yang belum tau nama coin crypto tersebut.

Selain investasi, trading dan aset crypto adalah hal yang populer di masyarakat saat ini.

Crypto yang dinilai bisa menjadi mata uang menjanjikan di masa depan membuat banyak orang tertarik untuk mencoba belajar.

Mata uang ini terus menerus mengalami peningkatan sehingga semakin menjanjikan.

Atas banyaknya permintaan dari para pengguna, Binance kembali meluncurkan Community Coin of The Mont.

Dalam peluncuran community coin yang sedang diadakan oleh Binance ini, Anda akan melihat nama VidyCoin sebagai salah satu kandidatnya.

Melalui voting yang dilakukan, VidyCoin juga bisa memenangkan vote tersebut. Sebenarnya apa itu VidyCoin dan bagaimana cara membelinya?

Tentang VidyCoin

Untuk Anda yang belum tahu, VidyCoin adalah salah satu asset koin crypto yang populer di kalangan pelaku trading.

VidyCoin adalah aset crypto yang berada dibawah naungan perusahaan vidy. Seperti yang sudah Anda ketahui, perusahaan vidy adalah perusahaan jaringan iklan yang sudah terdesentralisasi.

VidyCoin sudah dinobatkan sebagai Community Coin of The Month oleh Binance. Binance adalah sebuah adopter cryptocurrency yang paling besar diantara komunitas pengadopsi lainnya.

Pemilihan ini dilakukan melalui beberapa proyek yang diadakan oleh Binance. Keuntungan dari Vidy apabila memenangkan vote adalah ia bisa terdaftar secara resmi di Binance.

Besaran Binance bisa dilihat dari volume pertukaran cryptocurrency yang sudah dilakukan oleh Binance sebelumnya.

Cara Membeli VidyCoin Lewat Indodax

Apabila Anda adalah salah satu orang yang ingin membeli VidyCoin melalui Indodax untuk pertama kalinya, maka Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Pertama, Anda bisa masuk ke market Indodax terlebih dahulu. Setelah itu, pilih menu IDR Markets dan carilah nama Vidy di list yang ada.
  2. Apabila sudah menemukan nama Vidy, Anda bisa masuk di market Vidy. Scroll kebawah sedikit untuk menemukan menu pembelian VidyCoin.
  3. Anda bisa memilih akan membeli market instant atau limit. Setelah itu, masukkan nominal VidyCoin yang akan Anda beli melalui Indodax ini.
  4. Klik beli VidyCoin

Koin yang dibeli akan otomatis masuk di bagian pending coin. Anda bisa menunggu sampai harganya mencapai limit yang sudah ditentukan.

Untuk berjaga-jaga bila nilai Vidy naik drastis, Anda bisa menyimpan VidyCoin ini untuk beberapa bulan ke depan.

Mengapa VidyCoin Termasuk Koin Terbaik?

Binance memprediksikan bahwa VidyCoin bisa menjadi aset yang potensial. Hal ini dikarenakan nilai VidyCoin berbeda dengan crypto yang lainnya.

Teknologi yang dimiliki oleh Vidy juga berfungsi untuk mencegah pemblokiran iklan yang tayang di sebuah situs. Nilai utilitas Vidy juga lebih tinggi dibandingkan lainnya.

Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang apa itu VidyCoin dan bagaimana cara membelinya melalui platform Indodax. Selamat mencoba.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *