Apakah Anda pernah mendengar tentang istilah pinjaman pulsa atau pulsa darurat? Pulsa darurat ini sudah banyak diterapkan di berbagai provider, termasuk Telkomsel.
Meski demikian, ternyata masih banyak orang yang tidak tahu bagaimana cara meminta atau meminjam pulsa di Telkomsel. Untuk itu, ini dia penjelasan tentang pinjaman pulsa atau pulsa darurat di Telkomsel.
Apa Itu Pinjaman Pulsa Telkomsel?
Pinjaman pulsa atau lebih dikenal dengan pulsa darurat adalah sebuah istilah yang digunakan untuk mendapatkan pulsa dengan cara hutang ke Telkomsel.
Apabila Anda sedang terdesak dan butuh untuk mengirimkan pesan atau menelepon, Anda bisa berhutang pulsa terlebih dahulu ke Telkomsel. Nantinya, Anda bisa membayar pulsa ini melalui pengisian pulsa.
Syarat Peminjaman Pulsa Telkomsel
Untuk bisa melakukan peminjaman pulsa telkomsel, maka Anda harus tahu terlebih dahulu apa saja syarat-syarat yang dibutuhkan.
- Pertama, Anda harus menjadi pelanggan kartu prabayar telkomsel. Anda tidak bisa meminta pinjaman pulsa apabila Anda adalah pengguna pascabayar.
- Syarat kedua adalah Anda harus sudah menggunakan kartu Telkomsel secara aktif setidaknya 60 hari.
- Selanjutnya, Anda harus memenuhi kriteria frekuensi jumlah pengisian pulsa dan penggunaan rata-rata di setiap bulan.
- Keempat, Anda harus sudah membayar pinjaman pulsa darurat sebelumnya apabila ada.
- Batas minimal peminjaman pulsa adalah 5 ribu rupiah sementara batas maksimal adalah 200 ribu rupiah.
Baca juga: Cara Cek Kartu Telkomsel Sudah 4G atau Belum
Cara Peminjaman Pulsa Darurat Telkomsel
Ada beberapa cara yang bisa Anda coba lakukan untuk meminjam pulsa darurat, yakni melalui kode dial, SMS dan collect SMS. Berikut ini adalah cara-caranya:
Melalui Kode Dial
Cara pertama yang bisa Anda coba adalah melalui kode dial. Pertama, buka menu panggilan di ponsel Anda. Setelah itu, masukkan nomor *500*5#.
Klik tanda telepon. Anda akan melihat pesan atau pop up berisi penawaran pulsa darurat yang bisa Anda beli. Silahkan pilih mana paket yang sekiranya ingin Anda pinjam. Untuk mengaktifkan paket pulsa siaga Telkomsel, klik nomor 1.
Melalui SMS
Ketika Anda kehabisan pulsa, pihak Telkomsel akan menawarkan Anda apakah ingin melakukan peminjaman pulsa melalui SMS. Anda bisa balas Ya untuk SMS tersebut.
Untuk cara pinjam pulsa Telkomsel 5111 via sms dengan ketik YES lalu kirim ke 5111. Setelah itu Anda akan mendapatkan sms balasan yang berisi “Pulsa Anda tidak mencukupi. Aktifkan paket darurat”
Nantinya, pulsa darurat siaga akan langsung aktif. Bila Anda tidak mendapatkan SMS tersebut, maka Anda bisa mencoba menelepon atau mengirim pesan ke seseorang. Telkomsel akan mengirimkan penawaran bila terdeteksi ada percobaan pengiriman pesan gagal.
Baca juga: Cara Mendapatkan Poin Telkomsel 2022
Melalui Collect SMS
Sistem Collect SMS adalah sebuah sistem dimana penerima SMS adalah orang yang menanggung biaya pengiriman SMS.
Untuk bisa melakukan hal ini, penerima SMS harus memiliki pulsa yang cukup untuk menanggung biaya pengiriman SMS. Cara menggunakan fitur collect SMS sangat mudah, pertama tulis 7 angka di depan pesan yang ingin Anda kirimkan.
Setelah itu, kirim SMS ke nomor yang ingin Anda tuju. Penerima SMS akan mendapatkan informasi dari operator Telkomsel bahwa Anda sudah mengirimkan pesan tertentu.
Jika penerima klik Tidak, maka SMS Anda tidak akan sampai. Tetapi bila penerima klik Yes maka SMS Anda akan masuk ke nomor penerima dengan beban biaya ditanggung penerima SMS.
Itu dia penjelasan tentang pinjaman pulsa atau pulsa darurat. Anda dapat mengembalikan pinjaman pulsa ini hanya dengan mengisi pulsa saja, nantinya pihak Telkomsel akan langsung menarik pulsa sesuai dengan pinjaman Anda. Jangan gunakan metode transfer pulsa agar pengembalian pulsa dapat berlangsung sukses. Selamat mencoba.