5 Cara Cek Apakah TV Anda Sudah Digital atau Analog

Cara Cek Apakah TV Anda Sudah Digital atau Analog

Jika ada yang bertanya, apakah anda tahu cara cek TV sudah digital atau masih analog belum? Nah, anda pasti juga akan ragu menjawabnya jika belum mengetahui caranya, bukan? Atau, anda pasti akan ragu jika bukan anda pribadi yang membelinya.

Lantas, bagaimana caranya anda mengetahui jenis TV yang anda miliki saat ini? Gampang, kok! Mimin akan memberikan cara mudah untuk mengetahui jenis TV yang anda gunakan, tapi anda harus simak sampai selesai ya!

Cara Cek TV Digital atau Analog

Sebenarnya, tidak ada larangan untuk menggunakan jenis TV yang manapun. Anda tetap bisa menggunakan TV Analog walaupun ini adalah model TV lama. Hanya saja, dalam waktu dekat anda harus menggunakan alat tambahan untuk pengguna TV Analog.

Sebab, TV Analog membutuhkan alat tambahan tersebut agar bisa mendapatkan sinyal untuk bisa mendapatkan siaran TV Digital. Nah, nama alat ini adalah Set Top Box atau yang disingkat dengan singkatan STB. Jika tidak maka anda tidak akan dapat sinyal TV untuk digunakan di masa depan.

Nah, sebelum anda membeli alat ini, tentu saja anda harus memastikan jenis TV yang anda gunakan. Apakah benar anda menggunakan jenis TV Analog atau bahkan sudah TV Digital? Berikut beberapa cara membedakan jenis TV ini yang direkomendasikan.

1. Lihat Stiker TV

Sebenarnya, membedakan TV Analog dan TV Digital agak sedikit sulit. Apalagi jika tahun pembuatan TV yang anda miliki masih tergolong baru. Namun, setiap produk TV pasti dilengkapi dengan stiker bawaan.

Nah, anda harus mengecek stiker di TV anda. Biasanya TV Digital akan dilengkapi dengan stiker atau label seperti:

  • Integrated Digital Tuner
  • Digital Ready
  • HDTV
  • Digital Tuner
  • Digital Receiver
  • Digital Tuner Built-In
  • DTV
  • ATSC

2. Spesifikasi TV Anda

Selain mengecek stiker di TV yang anda miliki, anda juga bisa mengecek spesifikasi TV milik anda tersebut. Lihat spesifikasi bawaan di TV anda. Kemudian anda bisa masukan angka spesifikasi TV anda ke situs resmi brand TV tersebut. 

Kemudian anda akan diberikan spesifikasi lengkap mengenai TV yang anda miliki tersebut. Disana juga akan diperlihatkan apakah sudah TV Digital atau masih tipe Analog. Kemudian, anda bisa menentukan apakah butuh alat tambahan atau tidak.

3. Fitur HDTV

Nah, cara selanjutnya adalah mengecek fitur HDTV di perangkat Televisi anda. Jika anda menggunakan jenis TV Digital, maka akan ada banyak fitur HDTV terbaru yang tersedia. Misalnya fitur seperti:

  • Hack input built-in HDTV
  • DTV
  • Digital Ready
  • HD Ready
  • Digital Tuner
  • Digital Tuner Built-In
  • Digital Receiver

Namun, jika anda mengecek TV anda dan tidak menemukan satupun dari fitur di atas. Maka, kemungkinan besar TV anda masih jenis Analog.

4. Cari Siaran TV Digital

Cara selanjutnya adalah mencari siaran TV Digital melalui perangkat anda. Gunakan remote TV anda dan cobalah cari salah satu channel menggunakan remote tersebut. Dan, jika muncul pilihan DTV, maka dipastikan jenis TV anda adalah TV Digital.

Namun, jika tidak ada channel TV Digital yang bisa anda temukan, maka TV anda masih jenis Analog. Tentu saja cara ini tidak terlalu sulit untuk dilakukan kok.

5. Pengecekan di Kominfo

Kemudian, cara terakhir adalah mengecek status TV anda tersebut melalui layanan Kominfo. Caranya adalah:

  1. Buka web browser.
  2. Kemudian masuk ke link berikut https://siarandigital.kominfo.go.id/informasi/perangkat-televisi?page=4
  3. Pilih fitur Televisi, isi data seperti brand, tipe dan lainnya.
  4. Jika data TV anda muncul maka TV anda adalah jenis Digital maka tidak perlu membeli alat STB (set top box) DVBT2.
  5. Jika tidak muncul maka TV anda jenis Analog dan harus beli alat di atas.
  6. Selesai.

Demikianlah cara mengecek apakah TV anda Digital atau Analog. Selamat mencoba.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *