Ingin mengganti metode pembayaran di aplikasi Snack Video? Begini cara mudah mengganti penarikan di Snack Video.
Jumlah pengguna pada aplikasi Snack Video terus-menerus mengalami peningkatan dari hari ke hari.
Namun sayangnya masih ada beberapa pengguna yang belum mengetahui bagaimana cara mengganti penarikan di Snack Video.
Padahal untuk mengubah penarikan ini sangatlah mudah dilakukan. Ketika penarikan di Snack Video pertama kalinya, maka Anda selaku penggunanya akan diminta untuk memilih satu diantara tiga metode yang tersedia. Misalnya saja seperti Dana, Go-pay dan Ovo.
Cara Mengganti Penarikan di Snack Video
Setelah Anda menetukan pilihan metode penarikan, akan diminta untuk memasukkan nomor E-wallet beserta username yang sudah Anda miliki.
Penarikan yang kedua akan dilakukan secara otomatis dan menggunakan metode penarikan maupun nomor E-walet yang sama seperti saat penarikan pertama kali.
Berikut ini cara sederhana untuk mengganti metode penarikan pada aplikasi Snack Video yaitu:
- Pengguna diharuskan untuk mengganti nomor telepon awal terlebih dahulu yang sudah terdaftar sebagai penarikan di aplikasi Snack Video. Contohnya jika Anda menggunakan penarikan Go-pay maka Anda dapat membuka aplikasi Go-jek terlebih dahulu. Kemudian mengganti nomor telepon yang ada di aplikasi Go-jek.
- Jika sudah mengganti nomor telepon E-Wallet, selanjutnya dapat membuka aplikasi Snack Video.
- Setelah itu lakukan penarikan seperti biasa ketika menggunakan penarikan yang terdaftar.
- Jika saat melakukan penarikan mengalami kegagalan, maka Anda bisa mengulanginya lagi dan memilih ulang metode penarikan beserta memasukkan nomor E-walet.
- Untuk langkah yang terakhir Anda dapat memilih metode penarikan sesuai yang diinginkan.
- Lalu masukkan nomor dari E-walet Anda.
- Secara otomatis penarikan saldo Snack Video sudah berhasil diubah.
Baca juga: Kode Undangan Tidak Berlaku di Snack Video
Cara Menarik Uang Dari Snack Video
Penarikan uang di Snack Video bisa dilakukan melalui Go-pay, Ovo maupun Dana. Bagi pengguna Snack Video yang telah mempunyai saldo akun, maka bisa dicairkan melalui rekening digital.
Proses pencairannya pun tergolong sangat mudah dan cepat. Sehingga Anda tidak perlu menunggu lama.
Untuk bisa memperoleh uang tersebut untuk bisa Anda ikuti seperti berikut:
- Langkah pertama, Anda harus membuka aplikasi Snack Video yang Anda miliki tersebut.
- Setelah itu masuk bagian profil
- Lalu klik icon rupiah untuk penghasilan Anda.
- Selanjutnya pilih nominal cash yang Anda inginkan.
- Lalu klik tombol tarik.
- Jika sudah Anda klik, maka secara otomatis muncul pilihan verifikasi nomor ponsel.
- Anda bisa memasukkan kode OTP yang Anda peroleh dari Snack Video.
- Langkah berikutnya, pilih metode pembayaran digital yang ingin Anda gunakan. Seperti Ovo, Dana dan Dompet.
- Lakukan pengisian nama bank digital yang Anda miliki beserta nomor tujuannya.
- Langkah selanjutnya klik kas keluar.
- Proses akan melakukan penarikan dan tunggulah 1 hari kerja untuk pencairannya.
- Langkah terakhir, jangan lupa untuk memasukkan kode undangan yang Anda miliki. Ini wajib dilakukan.
Kemudahan dari cara mengganti penarikan di Snack Video, membuat para penggunanya bersemangat menyelesaikan misinya, yaitu menonton video sebanyak-banyaknya.
Baca juga: Kenapa Koin di Snack Video Tidak Berfungsi
Semakin banyak video yang ditonton, akan terkumpul juga koin yang dimilikinya. Dari sinilah penghasilan bisa dicairkan.