Menonton film atau series terkadang bisa menjadi penyemangat untuk beberapa orang. Tetapi jika Anda lebih suka menonton anime, maka Anda harus tahu dimana Anda bisa menontonnya.
Cukup sulit mencari platform yang bisa digunakan untuk menonton anime dengan subtitle Indonesia. Bahkan, beberapa platform tidak menyediakan episode yang lengkap untuk ditonton.
Aplikasi Anime Lovers mungkin akan cocok untuk Anda yang mencari platform menonton anime terlengkap. Anime Lovers memiliki banyak sekali fitur yang bisa Anda manfaatkan. Penasaran? Simak penjelasannya dibawah ini.
Apa Itu Aplikasi AnimLovers?
Anime Lovers merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan Anda untuk menonton anime-anime terbaru. Tidak hanya menyediakan judul anime yang terbaru, aplikasi Anime Lovers ini juga memiliki koleksi judul yang cukup lengkap. Kelebihan utama dari aplikasi ini adalah gratis biaya langganan sehingga bisa menghemat pengeluaran Anda.
Fitur dalam Aplikasi AnimLovers
Anda harus mengetahui fitur tentang aplikasi Anime Lovers terlebih dahulu sebelum yakin akan mengunduh dan menggunakannya.
Berikut ini adalah fitur dalam aplikasi Anime Lovers yang perlu Anda tahu:
- Tersedia pilihan streaming dan download
- Tersedia subtitle bahasa Indonesia
- Terdapat beragam judul dengan berbagai genre
- Bisa request anime
- Tersedia pilihan notifikasi untuk episode anime favorit
Tentu masih ada banyak lagi fitur dalam aplikasi Anime Lovers yang bisa Anda temukan ketika nanti langsung menggunakannya.
Download Aplikasi AnimLovers
Perlu diingat bahwa aplikasi Anime Lovers bukanlah aplikasi resmi karena dikembangkan oleh pihak ketiga. Hal ini membuat aplikasi Anime Lovers tidak bisa diunduh melalui Google Play Store maupun App Store.
Tidak perlu khawatir, Anda bisa mengunduh secara manual aplikasi Anime Lovers. Silahkan klik disini untuk tersambung dengan website penyedia file aplikasi Anime Lovers. File yang akan Anda unduh berisi aplikasi Anime Lovers versi 2.47.
Install Aplikasi AnimLovers
Setelah mengunduh file aplikasi Anime Lovers, saatnya Anda memulai instalasi aplikasi. Cara melakukan instalasinya sangatlah mudah.
Berikut ini adalah langkah menginstall aplikasi Anime Lovers secara manual:
- Buka pengaturan dan klik menu keamanan.
- Aktifkan perizinan instalasi dari sumber tidak dikenal. Bila sudah aktif, maka Anda bisa skip langkah ini.
- Buka file aplikasi Anime Loversyang sudah Anda unduh sebelumnya.
- Klik install dan tunggu hingga proses instalasi selesai dilakukan.
Selesai, Anda bisa langsung menggunakan aplikasi Anime Lovers setelah diinstall.
Cara Menonton di Aplikasi AnimLovers
Untuk bisa menonton di aplikasi Anime Lovers, Anda hanya perlu membuka aplikasi dan mengetikkan anime apa yang ingin Anda tonton.
Jika Anda tidak memiliki rekomendasi judul anime yang cocok, Anda bisa melihat apa yang ada di tampilan halaman awal.
Aplikasi Anime Lovers akan memberikan Anda rekomendasi anime terbaru dengan genre yang bervariasi. Silahkan tonton anime dengan genre yang Anda sukai.
Bila ingin mengunduh episode tertentu, maka buka episodenya dan cari menu download di bagian bawah. Setelah diunduh, Anda bisa menonton episode tersebut tanpa internet.
Apakah Aplikasi AnimLovers Aman Digunakan?
Aplikasi Anime Lovers dikembangkan oleh pihak ketiga sehingga terhitung illegal. Aplikasi ini masih belum jelas keamanannya sehingga Anda harus berhati-hati ketika menggunakannya.
Meski demikian, pihak Anime Lovers tidak meminta Anda untuk membayar biaya langganan apapun sehingga aman dari segi material.
Nah, sekarang Anda sudah tahu apa itu aplikasi Anime Lovers dan bagaimana cara menggunakannya. Selamat mencoba.