Cara Menampilkan Jumlah Pemutaran di WA Status Berapa Kali?

Cara Menampilkan Jumlah Pemutaran di WA

Di TikTok baru-baru ini viral video cara menampilkan jumlah pemutaran di WA yang dibagikan oleh akun @mizzbitz. Di video tersebut menunjukkan langkah-langkah melihat jumlah pemutaran story video di WhatsApp. 

Tampak seorang pengguna menonton storynya 2 kali dan ada juga yang 8 kali. Video tersebut memperoleh lebih dari 1 juta like dan telah ditonton oleh jutaan orang. Para netizen bertanya-tanya, bagaimana cara melakukan trik tersebut? 

Namun daripada bertanya bagaimana cara melakukan trik itu, lebih baik Anda bertanya itu hoaks atau bukan.

Benarkah Bisa Melihat Jumlah Tayangan Pemutaran di WA?

Jawabannya adalah tidak bisa. Saya telah mencobanya berkali-kali, sudah mengupdate aplikasi WhatsApp ke yang paling terbaru, tapi tidak bisa memunculkan opsi-opsi seperti yang ditunjukkan pada video.

Adapun langkah-langkah di video TikTok tersebut adalah dengan:

  1. Membuka aplikasi WhatsApp
  2. Masuk ke bagian status
  3. Klik titik tiga lama, terus nanti akan muncul opsi ‘Tampilkan Jumlah Penonton’ dan ‘Aktivkan Mode Gratis’
  4. Klik menu ‘Tampilkan Jumlah Penonton’
  5. Anda akan melihat jumlah pemutaran itu di story WA pengguna

Berkali-kali saya mencobanya, tapi menu tersebut tidak muncul. Menurut penuturan channel FAHMI ZAKI juga ini adalah hoaks. Tidak ada fitur seperti ini di WhatsApp.

Dibuktikan dengan salah satu typo di dalam tampilan video tersebut. Terletak pada menu ‘Aktivkan Mode Gratis’.

Pelajaran ini sudah dipelajari sejak bangku SMA, penulisan bahasa yang benar, bahwa aktivkan ditulis dengan huruf ‘f’, bukan ‘v’. Kecuali kalau kata tersebut berbunyi aktivitas, barulah ditulis dengan ‘v’.

Ini pelajaran dasar, mana mungkin sekelas Mark Zuckerberg typo di aplikasi semilyar umat? Mana mungkin aplikasi sekelas WhatsApp bisa melakukan kesalahan sefatal itu?

Baca juga: Cara Download Status WhatsApp Pakai Xender

Apakah Ada WhatsApp GB yang Memiliki Fitur Melihat Jumlah Pemutaran Story?

Sejauh saya mencari tahu, belum ada fitur WA GB yang bisa melihat jumlah pemutaran story di WA. Minimalnya cuma bisa unduh story WA, melihat story yang sudah dihapus pengguna sebelum 24 jam, atau melihat story WA tanpa memperlihatkan Anda telah melihat story tersebut.

WA GB adalah aplikasi WhatsApp Mod atau modifikasi. Dia aplikasi ilegal yang sebaiknya tidak digunakan karena memiliki risiko akun WA bisa dihapus permanen.

Fitur privasi yang ditawarkan sangat menggiurkan pengguna WA. Namun sayangnya benar-benar belum ditemukan fitur melihat jumlah pemutaran di story WA, meski itu di WA GB atau WA Mod sekalipun.

Adakah Cara Melihat Jumlah Pemutaran di WA?

100% belum ada cara untuk trik ini. Di Instagram, Facebook, Snapchat pun tidak ada cara melihat jumlah pemutaran.

Minimalnya yang paling canggih adalah melihat siapa yang screenshot story kita. Itu pun pemakaiannya terbatas karena berlaku bagi pengguna iPhone saja dengan syarat-syarat yang mendukung.

Menurut saya, fitur seperti melihat jumlah pemutaran itu menarik, tapi agaknya itu cukup melanggar privasi penonton. Jadi tidak begitu berharap fitur ini bakal dikabulkan WA. 

Sejak video TikTok itu viral, saya merasa was-was sendiri. Takut dianggap stalker atau penguntit karena ketahuan memutar story orang berkali-kali.

Padahal alasan sebenarnya karena lagunya bagus. Malu sekali, bisa-bisanya kita termakan hoaks di usia yang sudah sangat dewasa.

Sampai di sini, semoga kalian memahami dan mengambil kesimpulan bahwa tidak ada cara melihat jumlah pemutaran di story WA (untuk saat ini, tidak tahu tahun depan).

Baca juga: 5 Cara Keluar dari Grup WhatsApp Tanpa Ketahuan

Kubur keinginan Anda melihat jumlah pemutaran, dan mari hidup normal seperti biasa yang menghargai masing-masing privasi orang.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *