Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4×6 di Android Tanpa Aplikasi

Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4x6 di Android Tanpa Aplikasi

Setiap orang membutuhkan foto formal untuk berbagai hal. Mulai dari mendaftar sekolah, mendaftar pekerjaan atau sekedar berjaga-jaga barangkali ada sesuatu yang membutuhkan foto formal.

Ukuran dari foto formal sendiri berbeda-beda, ada 3×4, 4×6 dan banyak lagi lainnya. Apabila Anda butuh untuk mengubah foto Anda yang sebelumnya berukuran 3×4 menjadi 4×6, maka Anda tidak perlu khawatir.

Setidaknya ada 3 cara yang bisa Anda lakukan untuk mengubah ukuran sebuah foto menjadi 4×6. Dua diantaranya tidak membutuhkan aplikasi sementara satu cara lain membutuhkan aplikasi.

Anda bisa mencoba cara manapun yang lebih mudah untuk Anda. Berikut ini adalah cara mengubah ukuran foto menjadi 4×6 dengan dan tanpa aplikasi. Check this out

Cara Ubah Foto 4×6 di Canva

Salah satu aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk mengubah foto Anda menjadi 4×6 adalah dengan Canva. Berikut ini adalah langkah mengubah foto 4×6 di Canva:

Cara Mengubah Ukuran Foto Menjadi 4x6 di Android Tanpa Aplikasi
  1. Buka aplikasi atau website Canva terlebih dahulu.
  2. Anda bisa melakukan instalasi aplikasi Canva di Google Play Store maupun App Store.
  3. Untuk website Canva, silahkan kunjungi canva.com.
  4. Silahkan login atau register dengan akun yang Anda miliki.
  5. Klik icon bertanda plus.
  6. Klik menu kolom.
  7. Pilih ukuran yang diinginkan, klik opsi custom size. Isilah dengan ukuran 4×6.
  8. Klik tombol create new design.
  9. Klik tanda plus di bagian pojok kiri bawah untuk mulai menambahkan foto.
  10. Upload foto dari galeri ponsel Anda.
  11. Klik foto dan sesuaikan dengan frame 4×6 yang sudah Anda buat.
  12. Download hasil foto di pojok kanan atas. Pilih jenis foto yang akan Anda unduh. Anda bisa memilih PNG atau JPG.

Ubah Foto 4×6 Melalui PicResize

Ada sebuah website online yang menyediakan layanan untuk mengubah foto menjadi 4×6 secara otomatis. Nama website tersebut adalah PicResize.

Untuk bisa menggunakan PicResize, Anda bisa mengunjungi websitenya langsung di picresize.com. Setelah itu di kolom yang tersedia, masukkan foto yang akan Anda ubah ukurannya menjadi 4×6. Tunggu sesaat hingga website mengubah tampilan mereka.

Anda akan diberikan pilihan crop selection, rotate, flip bahkan Anda bisa menambahkan filter kepada foto sebelum Anda mengubah ukurannya.

Silahkan edit pengaturan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Jika semua pengaturan sudah Anda lakukan, klik tombol ‘I’m done, resize my picture!’.

Cara Ubah Foto 4×6 di PicsArt

Cara terakhir yang bisa Anda coba untuk mengubah ukuran foto Anda menjadi 4×6 adalah dengan aplikasi PicsArt.

Anda tentu sudah sering mendengar tentang aplikasi editing yang satu ini.

Berikut ini adalah cara mengubah foto Anda menjadi 4×6 di PicsArt:

  1. Pastikan Anda sudah memiliki aplikasi PicsArt di ponsel Anda.
  2. Klik tombol + yang ada di bagian dasbor tengah bawah.
  3. Pilih foto yang akan Anda ubah ukuran fotonya.
  4. Klik menu Alat lalu pilih menu Ganti Ukuran.
  5. Anda bisa mengubah ukuran lebar menjadi 400 dan tinggi 599. Klik tombol Ganti Ukuran apabila Anda sudah mengubahnya.
  6. Klik tombol tanda panah di bagian pojok kanan atas.
  7. Klik menu simpan.

Selesai, itu dia 3 cara yang bisa Anda lakukan untuk mengubah foto menjadi ukuran 4×6. Anda bisa menjernihkan foto Anda dengan website lain apabila akan digunakan untuk foto formal. Selamat mencoba.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *