IDR Investasi Penghasil Uang Apakah Penipuan? Simak Reviewnya

IDR Investasi

Menghasilkan uang di tengah pandemi ini tentu menjadi sebuah hal yang cukup sulit. Banyak orang yang kehilangan mata pencahariannya di tengah wabah ini.

Tidak perlu bersedih, ternyata ada sebuah cara yang bisa Anda lakukan untuk menghasilkan uang dari rumah saja.

Anda bisa mencoba peruntungan dalam menggunakan website atau aplikasi penghasil uang terbaru.

Terdapat cukup banyak website atau aplikasi penghasil uang yang bisa Anda gunakan, mulai dari yang berbasis video hingga yang berbasis investasi.

Kali ini, Anda akan diperkenalkan kepada sebuah website penghasil uang berbasis investasi terbaru yakni IDR Investasi Com.

Apa Itu IDR Investasi Com?

IDR Investasi Com adalah sebuah website penghasil uang yang mengajak Anda untuk mulai berinvestasi.

Anda bisa mendapatkan keuntungan dari bunga yang ada dalam situs ini. Jika dilihat dari skema yang ditawarkan, keuntungan yang bisa Anda dapatkan dari investasi ini cukup tinggi sehingga banyak orang tertarik untuk mulai berbisnis di dalamnya.

Cara Mengunduh dan Registrasi Akun di IDR Investasi Com

IDR Investasi Com tidak berbasis aplikasi, melainkan hanya tersedia dalam bentuk website saja. Anda tidak perlu mengunduh aplikasi apapun untuk bisa menggunakan IDR Investasi Com.

Untuk bisa masuk ke dalam layanan websitenya, Anda harus login menggunakan akun yang sudah teregistrasi. Berikut ini adalah cara registrasi di IDR Investasi Com:

  1. Pertama, masuk ke website resmi IDR Investasi Com. Anda bisa klik link berikut ini untuk langsung tersambungkan.
  2. Setelah masuk ke dalam situs, Anda bisa memasukkan beberapa identitas seperti nama, password dan email yang akan digunakan pada kolom tersedia. Klik submit apabila semua data yang dibutuhkan sudah terisi.

Selesai, Anda bisa langsung login ke dalam website menggunakan akun yang baru saja Anda registrasikan.

Cara Menggunakan IDR Investasi Com

Ketika Anda mendaftarkan diri untuk pertama kali di dalam website, maka Anda bisa langsung mendapatkan saldo sebesar 100 ribu rupiah secara gratis.

Anda bisa menggunakan saldo tersebut untuk melakukan investasi pertama.

Yang perlu Anda lakukan adalah klik tombol Invest Saldo lalu pilih rencana investasi yang Anda inginkan. Jika sudah, masukkan nominal investasi dan klik submit.

Dalam rencana investasi, Anda bisa memilih keuntungan mulai dari 5% hingga 20% atau bahkan lebih. Anda bisa memperbanyak investasi setelah top up saldo.

Klik tombol deposit apabila ingin melakukan top up. Apabila Anda ingin menarik keuntungan yang sudah Anda dapatkan, Anda bisa langsung menuju ke menu penarikan dan isi semua data diri disana. Minimal saldo yang dibutuhkan untuk melakukan penarikan adalah 50 ribu rupiah.

Apakah IDR Investasi Penipuan?

IDR Investasi belum jelas apakah memiliki izin atau tidak dari otoritas terkait. Jadi website ini masih bisa dibilang abu-abu dan kita tidak tau sistem apa yang mereka gunakan didalamnya.

Jika disuruh untuk memberikan review, kami sendiri tidak merekomendasikan kepada Anda untuk melakukan investasi di website yang masih baru tersebut.

Bisa saja terdapat sistem money game didalam web ini yang biasanya memberikan iming-iming keuntungan dalam jumlah yang banyak dalam waktu yang singkat.

Jadi silahkan berhati-hati saja dan jangan buru-buru untuk mencoba melakukan top up, karena menurut beberapa review yang beredar aplikasi ini kurang aman dan juga masih belum jelas apakah membayar atau tidak.

Itu dia beberapa hal yang bisa disampaikan terkait dengan IDR Investasi Com. Website ini belum memiliki izin dari OJK sehingga Anda harus berhati-hati.

You May Also Like

2 Comments to “IDR Investasi Penghasil Uang Apakah Penipuan? Simak Reviewnya”

  1. Coba saja anda daftar, login, nanti habis itu login ditolak, intinya jangan sekali kali investasi 1 rupiah dengan website spt ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *