Perbedaan Touchscreen dan LCD Beserta Fungsinya

perbedaan touchscreen dan lcd

Di jaman sekarang, hampir semua perangkat menggunakan teknologi touchscreen. Mulai dari ponsel, laptop hingga televisi sekalipun, semuanya memiliki pilihan touchscreen.

Bersamaan dengan adanya touchscreen, selalu ada LCD yang tersambung dalam perangkat tersebut. Sayangnya, masih banyak yang belum tahu apa bedanya touchscreen dengan LCD. Untuk itu, ini dia penjelasan tentang perbedaan LCD dan Touchscreen. Check this out.

Pengertian LCD dan Touchscreen

Sebelum Anda mengenal tentang perbedaan dari LCD dan Touchscreen, Anda harus tahu terlebih dahulu apa pengertian dari kedua hal ini.

LCD merupakan sebuah panel atau komponen yang ada dalam sebuah perangkat seperti ponsel. Fungsi dari LCD adalah untuk menampilkan gambar.

Sementara itu, touchscreen atau yang juga dikenal dengan nama digitizer adalah sebuah lapisan plastik transparan yang dapat membaca sinyal sentuhan dari Anda dan memindahkan informasi yang diberikan untuk diproses.

Mudahnya, jari Anda akan menekan touchscreen untuk mengolah menjadi perintah dan LCD akan menampilkan hasil dari perintah tersebut.

Hubungan Antara LCD dan Touchscreen

Karena fungsi dari keduanya saling berkaitan, penting bagi Anda untuk mengetahui apa hubungan antara LCD dan Touchscreen.

Setiap perangkat memiliki LCD, tetapi belum tentu memiliki touchscreen sebab ada perangkat yang mampu memberikan perintah tanpa melalui touchscreen.

Ketika LCD Anda rusak, maka Anda tidak akan bisa melihat hasil proses olah perintah yang dilakukan melalui touchscreen. Biasanya, hal ini akan ditandai dengan tampilan blank warna hitam atau terdapat garis pada layar perangkat Anda.

Tetapi ketika touchscreen Anda rusak, maka Anda tidak bisa memberikan perintah kepada perangkat sehingga LCD akan menampilkan informasi atau perintah terakhir yang diberikan sebelum touchscreen rusak. Kedua hal ini saling berkaitan meski keduanya memiliki beberapa perbedaan baik dari segi fungsi maupun yang lainnya.

Perbedaan Antara LCD dan Touchscreen

Perbedaan utama antara LCD dan Touchscreen terletak pada fungsinya. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, touchscreen berfungsi untuk mengolah perintah sementara LCD berfungsi untuk menampilkan hasil pengolahan perintah yang telah dilakukan oleh touchscreen sebelumnya. Tidak ada perbedaan lain yang signifikan yang membedakan kedua hal ini.

Cara Membedakan Kerusakan LCD dan Touchscreen

Dikarenakan kedua hal ini merupakan item yang berbeda, maka tentu saja ketika salah satunya rusak, Anda harus menggantinya agar item yang lain dapat berfungsi.

Orang awam yang kurang memahami teknologi perangkat seperti ponsel atau laptop mungkin kebingungan terkait bagaimana cara membedakan kerusakan LCD dan touchscreen.

Pada ponsel, Anda bisa melihat apakah di layar Anda masih ada gambar atau tulisan. Bila masih ada tetapi layar tidak responsif terhadap perintah jari, maka kemungkinan LCD Anda baik-baik saja tetapi touchscreen yang bermasalah. Sebaliknya, bila Anda melihat layar Anda menjadi hitam blank maka bisa jadi LCD Anda yang bermasalah.

Cara Mengatasi LCD atau Touchscreen Yang Bermasalah

Bila Anda mengalami permasalahan seperti LCD atau touchscreen yang bermasalah, maka Anda disarankan langsung pergi ke tempat service terpercaya.

Biasanya, Anda tidak perlu membayar kerusakan untuk keduanya bila hanya salah satu yang bermasalah.

Tetapi, jika ponsel Anda adalah tipe yang sangat tipis dimana kemungkinan touchscreen dan LCD hampir menempel, maka bisa saja Anda harus membayar double. Kerusakan LCD dan touchscreen tidak bisa dibenarkan sendiri, maka dari itu Anda membutuhkan bantuan ahli.

Itu dia penjelasan tentang perbedaan LCD dan touchscreen yang perlu Anda ketahui. Semoga bermanfaat.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *