Cara Download Video Shopee – Belanja online adalah salah satu hal yang lumrah dilakukan di masa pandemi saat ini. Selain cepat dan praktis, kontak fisik dengan orang lain juga bisa diminimalisir ketika berbelanja online.
Ada banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan untuk melakukan pembelanjaan online, salah satunya adalah Shopee.
Shopee adalah sebuah marketplace yang didirikan pada 2015 dan berkantor pusat di Singapura. Tampilan shopee yang menarik dan mudah untuk digunakan membuat banyak orang menggunakannya.
Tidak hanya menjadi pembeli, Anda juga bisa mencoba peruntungan dengan menjadi seller atau penjual disana.
Anda bisa mengunggah foto dan video sebagai alat promosi yang mendukung. Bila Anda adalah reseller, sudah pasti simpan menyimpan foto dan video harus dan penting untuk dilakukan.
Untuk Anda yang baru dalam aplikasi ini dan tidak tahu cara mengunduh video di Shopee, berikut adalah tutorialnya. Check this out.
Cara Unduh Video Shopee Tanpa Aplikasi
Anda bisa mengunduh video shopee tanpa aplikasi loh. Pertama, carilah video yang ingin diunduh via aplikasi shopee. Jika sudah menemukannya, klik salin link. Lalu, pergilah ke Google Chrome dan paste link tersebut.
Klik tombol zoom hingga video mulai memutar. Apabila video berhasil terputar, klik video dengan cukup lama hingga muncul beberapa pilihan. Klik download video dan tunggu hingga video berhasil didownload. Sangat mudah bukan?
Cara Unduh Video Shopee Dengan Laptop
Mengunduh video dari Shopee akan lebih mudah bila dilakukan menggunakan laptop atau komputer. Langkah yang harus Anda lakukan adalah :
- Install Aplikasi Shopee Video Downloader
Aplikasi ini merupakan salah satu cara untuk mengunduh video via laptop. Pertama install terlebih dahulu aplikasi yang satu ini. Tidak perlu khawatir karena aplikasi ini gratis untuk diunduh dan digunakan.
Sayangnya, aplikasi ini memang hanya bisa digunakan di laptop atau komputer. Jika Anda tidak menemukan link untuk mengunduh aplikasinya, berikut adalah link yang bisa Anda gunakan http://bit.ly/3eChyQA.
- Ekstrak File Aplikasi
Jika Anda membuka link tersebut, Anda akan mengunduh aplikasi dalam bentuk rar. Anda harus mengekstraknya terlebih dahulu untuk bisa melakukan instalasi. Ikuti semua petunjuknya hingga tampilan berubah menjadi seperti biasa.
- Proses Download Video
Untuk percobaan, pergilah ke aplikasi shopee dan cari video yang ingin Anda download. Jika sudah menemukannya, copy url video tersebut. Link url adalah link yang tertera di bagian address bar.
Kembali lagi ke aplikasi shopee video downloader. Paste link yang sudah dicopy sebelumnya di bagian box yang tersedia. Klik tombol download video.
Baca juga:
- Cara Mengatasi Tidak Bisa Checkout di Shopee
- Cara Order Shopee Food Dengan Mudah
- Cara Daftar Shopee Moms Club
Proses pengunduhan bisa berjalan beberapa detik atau menit tergantung kualitas dan durasi videonya. Video yang sudah Anda unduh bisa dilihat dalam folder video dalam komputer Anda.
Terimakasih Suhu…. Atas penjelasannya. Saya akhirnya bisa download file video dr shopeee. Thanks… salam Sukses selalu