Cara Mengetahui Kode Keamanan CVV BRI dengan Mudah

Cara Mengetahui Kode Keamanan CVV BRI dengan Mudah

Memiliki nomor rekening adalah hal yang sangat umum dan wajar di jaman sekarang. Ketika Anda membuat rekening baru, Anda akan diberikan sebuah kartu ATM.

Kartu ATM ini berfungsi untuk membantu Anda melakukan transaksi seperti menarik uang atau melakukan setor tunai di bilik ATM.

Tahukah Anda bahwa di bagian belakang kartu ATM, ada sebuah nomor bernama CVV? Apa itu nomor CVV dan bagaimana cara Anda bisa tahu nomor CVV milik Anda di kartu ATM Bank BRI?

Simak penjelasan selengkapnya tentang nomor CVV BRI berikut ini,

Apa Itu Nomor CVV BRI?

Nomor CVV BRI adalah sebutan untuk tiga angka yang ada di bagian belakang kartu ATM. Setiap kartu ATM memiliki nomor ccv nya masing-masing.

Fungsi utama dari nomor CVV BRI ini adalah untuk mengamankan kartu ketika Anda melakukan verifikasi transaksi. Bila jenis kartu ATM, baik debit maupun kredit, Anda memiliki logo Mastercard dan Visa, maka ada satu dari dua jenis kode di setiap kartu. Dua jenis kode tersebut adalah CVV atau Card Verification Value atau CVC (Card Verification Code).

Kerahasiaan Nomor CVV BRI

Sebagai pemilik kartu ATM yang sah, Anda harus terus menjaga kerahasiaan nomor CVV BRI Anda. Bila kode CVV BRI Anda sampai bocor, pemilik kartu bisa mengalami kerugian yang sangat besar seperti terjadinya penipuan transaksi.

Untuk menjaga kerahasiaan nomor CVV BRI, pastikan Anda hanya menggesek kartu kredit pada mesin EDC saja. Pihak Bank BRI sendiri sudah mengumumkan melalui websitenya bahwa pihak bank tidak pernah meminta data nomor CVV BRI kepada nasabah.

Fungsi Nomor CVV BRI

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, fungsi dari nomor CVV BRI ini adalah untuk mengamankan transaksi online melalui bentuk verifikasi.

Angka atau nomor CVV BRI akan ditanyakan kepada pembeli ketika Anda akan membayar melalui kartu kredit. Bila nasabah tidak bisa menjawab nomor CVV BRI atau salah menjawab, maka transaksi bisa ditolak secara otomatis.

Baca juga: Kenapa Brimo Gagal Memuat Saldo? Ini 5 Cara Mengatasinya

Cara Tahu Nomor CVV BRI

Untuk bisa mengetahui nomor CVV BRI milik Anda, ada hal utama yang harus Anda cek terlebih dahulu. Cek apakah kartu ATM Anda memiliki logo MasterCard atau Visa.

Hal ini dikarenakan hanya kedua jenis kartu ATM tersebut yang memiliki nomor CVV BRI. Bila kartu Anda adalah mastercard atau Visa, maka Anda bisa melihat di bagian belakang kartu samping tanda tangan pemilik. Tiga angka paling akhir adalah nomor CVV BRI Anda.

Bagian-bagian Kartu ATM BRI

Agar Anda bisa lebih mudah mengenali kartu ATM Anda, maka kami akan menjabarkan apa saja bagian yang ada di depan kartu dan belakang kartu.

  • Pada bagian depan kartu, Anda akan melihat smart chip, logo bank BRI, 16 digit nomor kartu kredit maupun debit BRI, nama pemilik kartu, masa berlaku kartu dan jenis kartu (seperti GPN, Visa atau Mastercard).
  • Pada bagian kartu, Anda akan melihat magnetic strip atau pita magnetic, signature panel atau tempat tanda tangan pemilik kartu, nomor CVV BRI dan alamat serta nomor call center bank BRI.

Baca juga: Cara Mengetahui User ID BRI Internet Banking yang Lupa

Itu dia beberapa hal yang perlu Anda ketahui terkait nomor CVV BRI. Sekali lagi, selalu jaga kerahasiaan nomor CVV BRI Anda agar tidak sampai disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk Anda.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *