Bagaimana cara menghapus MSA di Xiaomi yang menjadi penyebab hp error? Aplikasi pengelola iklan tersebut belakangan ini membuat resah banyak pengguna karena adanya bug yang sangat mengganggu aktivitas pengguna smartphone Xiaomi tersebut.
Xiaomi adalah salah satu produk smartphone yang banyak diminati oleh kalangan menengah kebawah. Sebab brand smartphone ini sering mengeluarkan produk dengan kualitas bagus bersama harga yang terjangkau.
Tidak heran jika banyak yang menyukainya, bahkan setiap kali diadakan flash sale selalu saja barangnya habis terjual dalam waktu singkat.
Akan tetapi beberapa hari ini pengguna mengeluhkan sering mengalami terjadinya masalah MSA terus berhenti di Xiaomi yang pesan tersebut selalu muncul dilayar dan sangat mengganggu pengguna.
Apa itu Aplikasi MSA Pada Xiaomi?
Aplikasi MSA pada Xiaomi bertugas untuk mengelola semua iklan yang biasanya ditampilkan didalam ponsel tersebut. Ya seperti yang kita tau bahwa ponsel tersebut memiliki iklan didalamnya, dan hal itu tidak dapat dihindari oleh pengguna.
Nah, sedangkan aplikasi yang mengurus iklan tersebut bernama MSA yang merupakan singkatan dari MIUI System Ads. Saat terkoneksi dengan internet, pasti handphone Anda akan langsung menampilkan iklan pada beberapa aplikasi yang kita buka.
Terutama pada aplikasi bawaan smartphone seperti browser, galeri, pesan dan juga musik. Tidak jarang juga iklan tersebut mengganggu penggunanya, sehingga ada beberapa user yang ingin menghapus aplikasi MSA di Xiaomi.
Penyebab MSA Error di Xiaomi
Dari dulu memang aplikasi MSA sering mengalami error, akan tetapi tidak separah dengan masalah yang beberapa hari ini dialami oleh pengguna. Muncul pesan “msa stopped working” yang hal itu dialami hampir oleh semua pengguna Xiaomi diseluruh dunia.
Namun anehnya tidak semua pengguna mengalami hal tersebut, padahal jika kesalahannya terjadi di pusat Xiaomi maka sudah pasti semua pengguna akan terkena imbasnya tanpa terkecuali.
Saya sendiri adalah pengguna Xiaomi, dan tidak mengalami hal tersebut. Jadi bisa disimpulkan bahwa hal ini hanya terjadi pada beberapa orang saja, dan intinya adalah ponsel yang kita gunakan sedang bermasalah baik dari segi software dan juga sistemnya.
Cara Menghapus MSA di Xiaomi
Yang menjadi pertanyaan apakah bisa menghapus MSA di Xiaomi? Nah, karena saking dari kesalnya maka pengguna ingin menghapus aplikasi tersebut dari perangkat meraka. Namun sayangnya kita tidak bisa melakukan hal tersebut, karena aplikasi MSA adalah aplikasi bawaan (bloatware) dari Xiaomi.
Akan tetapi tidak perlu khawatir karena kita masih bisa menggunakan alternatif yaitu dengan cara menguninstal pembaruan MSA, caranya silahkan simak dibawah ini:
- Buka Setelan pada hp Xiaomi Anda.
- Pilih Aplikasi terinstal.
- Cari aplikasi MSA.
- Lalu klik Uninstal Pembaruan.
- Terakhir tekan Oke.
- Selesai.
Jangan lupa juga untuk mengklik clear cache dan data agar aplikasi bisa fresh kembali. Lalu setelah itu reboot perangkat Anda (matikan lalu hidupkan lagi perangkat) untuk melihat hasilnya.
Update WebView Sistem Android dan Google Chrome
Kami juga mendapatkan solusi tambahan jika Anda masih mengalami masalah MSA terus berhenti di Xiaomi, yaitu dengan cara mengupdate kedua aplikasi yang bernama WebView Sistem Android dan Google Chrome.
Untuk mengupdatenya Anda bisa masuk ke Play Store lalu mengetikkan nama aplikasi tersebut di pencarian. Klik Update baik itu untuk Android System WebView dan Google Chrome pastikan Anda menggunakan versi terbaru.
Nah, itu dia cara mengatasi masalah error MSA di hp Xiaomi, jadi intinya kita tidak bisa menghapus msa di Xiaomi, namun tetap saja ada cara alternatif yang bisa kita lakukan. Selamat mencoba dan semoga berhasil.