Cek PIP 2022 Kapan Cair Tanggal Berapa dan Cara Mencairkannya

Cek PIP 2022 Kapan Cair

Dana Program Indonesia Pintar atau disingkat PIP, akan dibagikan kepada peserta didik dari jenjang SD, SMP dan SMA. Bantuan yang diberikan senilai Rp 1 juta kepada peserta didik yang kurang mampu.

Selain bantuan berupa uang tunai, peserta juga akan mendapatkan perluasan akses serta kesempatan belajar bagi anak-anak yang kurang mampu.

Bagi Anda yang ingin mengecek apakah Anda mendapatkan bantuan ini, kapan PIP 2022 cair, dan bagaimana cara mencairkannya, simak informasi di bawah ini.

Kapan PIP 2022 Cair? 

Bantuan PIP dari Kemendikbud bisa dicairkan sejak tanggal 11 April kemarin lalu disusul tanggal 1 Mei PIP berikutnya cair. Pertanyaannya, apakah kedepannya PIP akan disalurkan ke siswa-siswi lagi?

Diketahui PIP akan mengalokasikan 17.927.308 siswa. Coba lihat daftar alokasi dana PIP berikut:

  • SD: 10.360.614 siswa
  • SMP: 4.369.968 siswa
  • SMA: 1.367.559 siswa
  • SMK: 1.829.167 siswa
  • Total: 17.927.308 siswa.

Yang terhitung sekarang baru disalurkan ke 10.207.650 siswa, berarti masih kurang 7.719.658 peserta lagi untuk memenuhi kuota penutupan PIP. 

Berikut jatah kuota yang belum dicairkan untuk masing-masing jenjang sekolah:

  • SD: 4.791.775 siswa
  • SMP: 1.305.955 siswa
  • SMA: 683.753 siswa
  • SMK: 938.280 siswa

Bisa jadi PIP akan dibuka lagi waktu pencairan bagi peserta didik yang belum dapat. Tapi masalahnya, belum ada informasi. Jadi tunggu saja.

Cara Cek Penerima PIP 2022 untuk SD sampai SMA

Sambil menunggu waktu pencairan, Anda bisa mengecek apakah Anda terdaftar dalam program ini atau tidak.

Caranya dengan:

  1. Buka situs pip.kemdikbud.go.id
  2. Lalu cari fitur ‘Cari Penerima PIP’ dengan menggeser layar ke bawah
  3. Masukkan NISN, tanggal lahir dan nama ibu kandung
  4. Klik ‘Cari’

Jika tidak ada nama Anda, berarti Anda belum menerima bantuan tersebut. Bagaimana cara agar bisa mendapatkan PIP?

Syarat yang harus dipenuhi, Anda harus memiliki KIP (Kartu Indonesia Pintar), lalu daftarkan diri Anda ke sekolah. Tunggu mereka menyeleksi Anda dan jika lolos mereka akan memasukkan data Anda ke pihak berwenang. Di bagian ini, kalian percayakan saja kepada sekolah.

Jika Anda sudah menjadi penerima PIP, barulah saatnya mengecek kapan PIP cair dengan memantau berita di internet. 

Cara Mencairkan Dana dari PIP 2022

Ada dua cara mencairkan dana PIP 2022, yaitu diambil perorangan dan kolektif. Jika Anda mengambilnya sendiri untuk diri sendiri, Anda bisa mendatangi bank terdekat sambil membawa bukti pendukung yang sah. 

Sementara pengambilan dana secara kolektif, dapat dilakukan apabila peserta didik berada di wilayah yang sulit menjangkau bank, atau karena transport ke sana mahal. Pihak siswa dapat meminta bantuan kepada kepala sekolah, ketua lembaga atau bendahara sekolah.

Kalau Anda mampu mengambil dana PIP itu sendiri ke bank, perlu diketahui bahwa bank yang melayani hanyalah BRI dan BNI.

Tepatnya: untuk pemegang KIP jenjang SD/SMP/SMK/Paket A/Paket B/Kursus dapat mencairkan dana PIP di BRI. Sedang pemegang KIP dengan jenjang SMA/Paket C dapat mencairkannya di BNI.

Berikut adalah cara mencairkan dana PIP di bank BRI. Pertama-tama, siapkan dokumen sebagai syarat pencairan PIP:

  • Surat keterangan Kepala Sekolah atau Ketua Lembaga
  • Fotokopi KK dan KTP orang tua (khusus jenjang SMP dan SMA)
  • Fotokopi KTP atau kartu pelajar dan KK siswa SMA (jika masih SD atau SMP, tidak perlu KTP atau kartu pelajar)
  • Untuk siswa yang tinggal jauh dari orang tua, siapkan surat keterangan tambahan dari kepala sekolah atau ketua lembaga

Langkah-langkah:

  1. Pergi ke kantor cabang BRI terdekat
  2. Ambil nomor antrean 
  3. Lalu adukan ke pegawai BRI apa maksud Anda ke sana. Dilarang bagi Anda untuk mengatakan, “Saya ingin merampok, Bank.”

Itulah cara cek kapan PIP 2022 cair, cara mencairkan dana dan informasi-informasi yang mungkin Anda butuhkan.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *