Game  

Si Gajah Kesepian Nih Bantuin Yuk Game Brain Out

Si Gajah Kesepian Nih Bantuin Yuk Brain Out

Si Gajah Kesepian Nih Bantuin Yuk – Pernahkah Anda melihat iklan game Brain Out ketika Anda menggunakan aplikasi tertentu? Aplikasi Brain Out memang sering menjadi iklan di aplikasi-aplikasi lainnya sehingga keberadaannya cukup populer.

Game ini cukup menantang, sehingga menemukan jawabannya tidaklah mudah. Ada sebuah level yang menurut para pengguna aplikasi Brain Out cukup sulit sehingga membutuhkan kunci jawaban, yakni level Si Gajah Kesepian. Bagaimana cara menyelesaikan level ini? Check this out.

Mengenal Tentang Aplikasi Brain Out

Brain Out merupakan sebuah aplikasi game berupa kuis yang bisa Anda mainkan untuk menghabiskan waktu luang. Pertanyaan dalam game Brain Out ini tidak bisa diselesaikan hanya dengan logika saja.

Anda harus berpikir logis, kreatif dan out of the box untuk menyelesaikan setiap level dan pertanyaannya. Ada ratusan level yang bisa Anda mainkan dalam game Brain Out ini.

Kunci Jawaban Si Gajah Kesepian Brain Out

Ada sebuah level yang menurut beberapa orang sulit untuk diselesaikan di Brain Out, yakni level 67. Untuk bisa menyelesaikan level Si Gajah Kesepian di Brain Out, tepatnya level 67, Anda perlu berpikir out of the box.

Pertanyaannya adalah Si Gajah Kesepian, sehingga jawabannya pasti harus membuat gajah tidak lagi kesepian. Pertama, tekan dan tahan gambar gajah yang ada di layar.

Setelah itu, Anda akan melihat menu salin. Klik opsi salin tersebut. Di layar, Anda akan melihat gambar gajah bertambah satu lagi. Selesai, Anda sudah berhasil membuat si gajah tidak lagi kesepian.

Kunci Jawaban Brain Out Level 68-73

Anda mungkin akan kesulitan untuk menyelesaikan level-level yang muncul setelah level Si Gajah Kesepian. Untuk itu, inilah kunci jawaban Brain Out Level 68 hingga 73.

Pada level 68, pertanyaannya adalah tingkatkan pengelihatan. Untuk menyelesaikannya, cobalah ambil kain di dalam saku dan usapkan ke kacamata untuk meningkatkan pengelihatan.

Level selanjutnya akan meminta Anda menancapkan panah. Mudah saja, Anda hanya perlu menancapkan 8 anak panah yang tersedia dan jangan sampai saling bertabrakan satu sama lain.

Di level 70, pertanyaannya adalah ‘1 jam kemudian, jarum jam akan menunjuk ke angka mana’. Jawaban level ini adalah 9 sebab jam tersebut bukanlah jam asli.

Level 71 memiliki pertanyaan ‘kamu akan ambil yang mana’. Selesaikan level ini dengan tekan dan tahan anak tersebut lalu arahkan ke semua orang.

Selanjutnya adalah level 72. Pada level ini, pertanyaannya mudah saja yakni ada berapa ekor ayam. Jangan hanya hitung ayam yang ada di layar.

Cobalah untuk menggeser semua ayam dan klik tombol bersihkan untuk memunculkan tambahan ayam. Total ayam yang menjadi jawaban adalah 11 ekor.

Terakhir, level 73. Pada level ini, Anda diminta untuk menghibur si anjing. Cobalah untuk mengusap kepala si anjing dengan jari telunjuk Anda.

Baca juga: Ibu Sudah Pulang Buruan Sembunyikan Konsol Game Brain Out

Download Aplikasi Brain Out

Untuk bisa mengunduh aplikasi Brain Out, caranya mudah saja sebab aplikasi ini sudah tersedia di Google Play Store maupun App Store.

Anda hanya perlu masuk ke Google Play Store maupun App Store lalu ketikkan kata kunci ‘Brain Out’ di kolom pencarian. Klik install dan tunggu hingga instalasi aplikasi selesai dilakukan.

Itu dia penjelasan terkait jawaban Si Gajah Kesepian yang ada di game Brain Out. Anda juga sudah mendapatkan 5 jawaban lain terkait level setelah gajah kesepian, sehingga lebih mudah untuk memainkannya. Selamat bermain.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *