Ponsel Kamu Tidak Bisa Update Aplikasi? Begini Cara Perbarui Layanan Google Play – Saat membeli Android tentu kita sudah dibekali dengan Layanan Google Play atau yang biasa disebut dengan Google Play Service.
Meskipun terlihat sepele aplikasi ini merupakan penunjang berjalannya beberapa aplikasi google. Bahkan, tanpa aplikasi ini aplikasi lainnya juga tidak bisa terupdate.
Sayangnya, tak semua orang paham arti dan cara perbarui Layanan Google Play. Nah, jika Anda salah satu dari mereka, yuk simak selengkapnya berikut ini.
Apa Itu Layanan Google Play?
Layanan Google Play merupakan sebuah aplikasi bawaan dari Google yang berfungsi untuk mengontrol semua aktivitas serangkaian aplikasi Google misalnya Google+, Maps, Gmail dan sebagainya.
Baca juga: Cara Mengatasi Autentikasi Google di Play Store
Bahkan, aplikasi ini juga bisa mengakses semua informasi dalam perangkat, termasuk pengaturan pribadi hingga sinkronisasi kontak. Adapun fungsi dari Layanan Google Play yaitu:
- Melakukan pembaruan Google Maps secara otomatis mengikuti pembaruan sistem.
- Mempercepat pencarian offline pada peta.
- Meningkatkan performa gaming.
- Mengelola iklan dari berbagai aplikasi.
- Mendeteksi aplikasi berbahaya dan berpotensi menyebarkan virus.
- Mengontrol aplikasi lain yang terhubung dengan aplikasi Google.
Bagaimana Cara Perbarui Layanan Google Play?
Cara Perbarui Layanan Google Play Melalui Play Store
- Sebelum mengupdate Google Play Service melalui Play Store, pastikan terlebih dahulu bahwa memori internal atau RAM di perangkat mencukupi. Untuk melakukan update ini Anda membutuhkan sekitar 50 MB.
- Langkah selanjutnya yaitu membuka aplikasi Google Play Store.
- Kemudian ketikan Layanan Google Play, maka akan muncul di bagian paling atas daftar pencarian aplikasi yang terpasang di perangkat tersebut.
- Selanjutnya lakukan pembaruan dengan klik Update, maka secara otomatis aplikasi akan melakukan pembaruan.
Proses update ini berbeda dengan download. Jadi, nantinya jumlah memori yang digunakan akan bertambah. Untuk menyiasatinya, Anda bisa menghapus semua data dan file sampah pada aplikasi terlebih dahulu.
Selain itu mengosongkan memori, juga berfungsi untuk meringankan kinerja aplikasi Google Play Servie. Namun, tentunya semua data lama akan hilang.
Cara menghapusnya sangat mudah yaitu masuk ke menu Pengaturan di Android. Kemudian pilih Aplikasi dan scroll hingga menemukan aplikasi Google Play Service. Seteleh itu, buka aplikasi tersebut dan klik Ckear Cache beserta Clear Data.
Cara Perbarui Layanan Google Play Melalui Download APK
- Masuklah ke salah satu browser pada perangkat.
- Setelah itu, ketikkan Layanan Google Play pada kolom pencarian atau bisa langsung ke link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.google.android.gms&hl=en. Selain itu, bisa juga mendownload melalui website Apkpure di link https://apkpure.com/google-play-services/com.google.android.gms.
- Selanjutnya, pilih dan klik download. Tunggulah hingga proses download selesai.
- Langkah selanjutnya yaitu mengaktifkan instalasi aplikasi dari sumber tak terkenal dulu di menu Pengaturan, pilih Keamanan dan aktifkan (centang) pada opsi Unknown Source.
- Kemudian bukalah file aplikasi tersebut pada folder download dan klik Install untuk memasangnya. Agar aplikasi ini tidak tumpang tindih dengan aplikasi Google Play Service lama sebaiknya aplikasi yang sudah tak terpakai tersebut dihapus terlebih dahulu.
Cara kedua ini umumnya dilakukan jika Google Play Service di Android eror dan tidak bisa diupdate melalui Play Store.
Salah satu penanda aplikasi ini perlu diupdate yaitu ketika muncul notifikasi “This app won’t run unless you update Google Play Service” saat membukanya.
Baca juga: 5 Cara Membuka Pola Android Tanpa Reset, Work 100%!
Nah, itulah tadi tutorial cara perbarui Layanan Google Play yang bisa dijadikan sebagai referensi. Sebaiknya download atau update dilakukan melalui Google Play Store karena lebih sesuai dengan versi setiap Android.