Cara Bayar Lazada Lewat M Banking BCA

Cara Bayar Lazada Lewat M Banking BCA

Apakah kamu punya tagihan atau transaksi di Lazada dan merupakan nasabah BCA? Kenapa tidak mempelajari tentang cara bayar Lazada lewat m banking BCA berikut ini. 

Menggunakan e-commerce seperti Lazada sudah umum bagi masyarakat saat ini. Apalagi banyak kemudahan yang ditawarkan oleh penyedia layanan e-commerce tersebut.

Seperti kemudahan mencari barang atau jasa yang anda butuhkan. Atau kemudahan dalam pembelian yang bisa anda lakukan kapan saja.

Anda bahkan bisa mengkonfirmasi pembayaran kapan saja dan dimana saja dengan mudah. Bahkan, metode pembayaran yang bisa anda gunakan ada banyak.

Bisa langsung transfer dari bank-bank loka, atau menggunakan pihak ketiga seperti Alfamart atau Indomaret. Namun, kali ini kita akan membahas bagaimana cara nasabah BCA yang memiliki mobile banking untuk membayar Lazada.

Ketentuan Pembayaran Lazada

Jika anda ingin membayar tagihan atau pembayaran Lazada, harus mengikuti beberapa ketentuan. Ketentuan tersebut adalah:

  • Anda harus membayar selama batas waktu yang telah ditentukan. 
  • Untuk transaksi seperti pembelian, maka batas waktunya adalah 1 x 24 jam.
  • Namun, apakah anda bisa memperpanjang batas waktu pembayaran tersebut? Sayangnya, dari pihak Lazada tidak memberikan waktu tambahan untuk membayar tagihan jika sudah lewat batas waktunya.
  • Lantas, jika anda membayar melebihi batas waktu yang ditentukan maka akan dibatalkan secara otomatis.
  • Anda bisa mengulang kembali melakukan transaksi pembelian dan pastikan anda membayar tepat waktu.
  • Untuk pembayaran cicilan maka anda harus membayar sesuai dengan waktu jatuh tempo.
  • Pastikan anda membayar sesuai dengan nominal yang tertera.
  • Jika menggunakan virtual account maka pastikan nomor tersebut anda copy dengan lengkap dan benar.
  • Jika terdapat kesalahan maka cobalah konfirmasikan kepada call center Lazada.
  • Jika setelah ditransfer dan berhasil maka cek ulang dengan membuka akun Lazada anda.

Tata Cara Bayar Lazada Lewat M Banking BCA

Lantas, bagaimana dengan metode pembayaran dengan m banking BCA? Jika anda pengguna mobile banking BCA seharusnya anda bisa melakukan pembayaran dengan mudah. Dan, tata caranya adalah:

  1. Pertama-tama, anda harus memastikan produk yang anda beli sudah cekout.
  2. Kemudian, anda hanya perlu memilih metode pembayaran. Pilih metode m banking BCA.
  3. Kemudian pada halaman perangkat anda akan dimunculkan nomor virtual pada bagian kode bayar dan inilah yang harus anda copy.
  4. Buka aplikasi BCA dan pilih bagian fitur m banking BCA.
  5. Masukkan ID dan PIN dan ketika kamu berhasil login maka pilih fitur transfer dan pilih BCA Virtual Account.
  6. Kemudian pada bagian input nomor akun paste nomor virtual yang sudah anda copy sebelumnya.
  7. Kemudian klik send dan lihat jumlah tagihan yang muncul pada layar m banking anda tersebut.
  8. Jika nominal pembayaran sama dengan yang diLazada maka anda perlu konfirmasi tagihan pembayaran tersebut.
  9. Kemudian klik OK dan akan ada notifikasi bahwasanya transaksi pembayaran berhasil.
  10. Setelah itu simpan bukti transaksi jika nanti ada kesalahan anda bisa menunjukkan kepada pihak Lazada.
  11. Buka akun anda di aplikasi Lazada dan lihat notifikasi. 
  12. Akan ada pemberitahuan jika transaksi nanda berhasil dibayarkan.

Tidak sulit memahami cara bayar Lazada lewat m banking BCA ini. Semoga anda bisa memahami tutorial ini. Namun, jika ada kendala atau kesalahan maka anda harus cermati terlebih dahulu.

Apakah kesalahan tersebut ada dari pihak bank BCA atau di pihak Lazada. Carilah kontak yang bersangkutan jika ada masalah untuk ditanyakan.

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *