Rumus Filter CapCut untuk Membuat Video Aesthetic

Rumus Filter CapCut

Ada banyak aplikasi edit video yang bisa kita gunakan untuk memenuhi kebutuhan kita baik untuk hiburan dan juga membuat konten seperti untuk YouTube, TikTok dan Instagram. Dengan aplikasi editor video yang tepat kita bisa membuat video kekinian yang keren.

Setiap tahun atau setiap bulannya tentu akan selalu ada aplikasi baru yang bisa kita coba. Bahkan terkadang menawarkan fitur-fitur yang keren sehingga menarik untuk dicoba. Dan tidak jarang juga yang dibagikan secara gratis.

Salah satu aplikasi yang sedang populer dikalangan TikToker saat ini adalah CapCut. Aplikasi ini langsung viral sejak adanya cara membuat efek jedag jedug di CapCut yang sempat masuk trending FYP TikTok beberapa minggu lalu.

Dan yang sedang banyak diminati sekarang adalah Video Aesthetic dimana bisa ternyata juga bisa kamu buat menggunakan hp Android ataupun iPhone dengan bantuan aplikasi CapCut. Namun terdapat rumus filter agar hasilnya lebih bagus lagi.

Rumus Filter CapCut

Apa yang dimaksud dengan rumus filter CapCut? Adalah setting pada video seperti kontras, kecerahan, pertajam, saturasi, sorotan, suhu, bayangan, dan pengaturan lain yang ada pada suatu aplikasi edit video.

Dengan penggunaan rumus yang tepat, kamu bisa menghasilkan video yang keren dan menarik. Dan biasanya rumus ini hanya berlaku untuk beberapa jenis video efek saja, untuk efek lain artinya beda rumus lagi.

Rumus Filter CapCut

Sebelum itu, pastikan kamu sudah tau tentang Cara Menghilangkan Watermark CapCut agar hasil video lebih bagus tanpa adanya tanda air. Jadi penonton tidak akan tau kamu menggunakan editor apa.

Berikut beberapa rumus filter CapCut yang bisa kamu gunakan saat mengedit video.

Rumus Preset Indie

Preset indie memungkinkan kamu untuk mengedit video dengan gaya indie. Cocok banget buat anak-anak indie pecinta senja, berikut ini adalah rumus filter Indie di aplikasi CapCut yang bisa digunakan.

Filter 1

  • Brightness (Kecerahan): 10
  • Contrast (Kontras): -25
  • Saturation (Saturasi): 30
  • Sharpen (Pertajam): 50
  • Highlight (Sorotan): -10
  • Shadow (Bayangan): 75
  • Temp (Suhu): 8

Filter 2

  • Tan filter (Filter tan)
  • Brightness (Kecerahan): 7
  • Contrast (Kontras): -8
  • Saturation (Saturasi): 8
  • Sharpen (Pertajam): 50
  • Highlight (Sorotan): 10
  • Shadow (Bayangan): 60

Rumus Preset Dark

Flter ini cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan kesan gelap atau dark didalam video. Langsung saja, untuk rumus filter preset dark adalah sebagai berikut.

  • Brightness (Kecerahan): 43
  • Contrast (Kontras): 6
  • Saturation (Saturasi): 21
  • Sharpen (Pertajam): 55
  • Highlight (Sorotan): 53
  • Filter VHS III : 50
  • Tambahkan efek 90s

Rumus Preset Soft

Bagi kamu yang ingin mengedit video dengan kesan halus atau lembu, bisa menggunakan preset soft ini. Berikut rumusnya.

  • Contrast (Kontras): 6
  • Saturation (Saturasi): 7
  • Sharpen (Pertajam): 35
  • Highlight (Sorotan): 50
  • Temp (Suhu): -16
  • Hue (Rona): 36
  • Filter 1980: 50

Preset ini akan membantu kita sebagai editor video agar tidak susah-susah untuk melakukan setting sendiri dan mencari settingan yang tepat. Karena kalau begitu akan memakan waktu yang sangat lama sehingga lebih mudah menari referensi di internet saja.

Tentu ini bukanlah filter yang sempurna, semua itu didukung dengan keadaan pada video seperti background, suhu, dan juga pencahayaan pada video itu sendiri. Untuk hasil yang lebih maksimal lagi pastinya harus di setting sedikit demi sedikit untuk menemukan yang cocok.

Simak juga artikel tentang cara membuat video blur di CapCut yang sudah kami bagikan beberapa hari yang lalu. Trend edit video jadi blur juga sedang ramai digunakan loh!

Nah, semoga kumpulan preset atau rumus filter CapCut diatas bisa membantu kamu dalam menciptakan video yang bagus dan juga maksimal. Selamat berkreasi dan selamat mencoba.

You May Also Like