Cara Mengembalikan Chat Telegram Yang Terhapus di Android

Cara Mengembalikan Chat Telegram Yang Terhapus

Apakah anda pernah mengalami masalah yang mungkin sangat fatal seperti tidak sengaja hapus chat penting di Telegram? Jika iya, maka anda pastinya sedang mencari cara mengembalikan chat Telegram yang terhapus, bukan? Tenang saja, kali ini akan kita kupas tuntas bagaimana cara yang bisa anda gunakan.

Sebab, pastinya tidak semua pengguna Telegram tahu bagaimana cara mengembalikan chat Telegram yang sudah terhapus ini.

Padahal, mengenali cara ini penting apalagi ada banyak data yang tersimpan didalamnya, bukan? Untuk itu, kali ini mimin akan kupas tuntas pada postingan BungDus hari ini.

Letak Penyimpanan File Telegram

Sebelum lanjut tentang pembahasan bagaimana cara memulihkan pesan yang terhapus. Maka, anda juga harus tahu bagaimana cara penyimpanan file di Telegram ini. Anda pastinya tahu jika file seperti foto maupun video akan otomatis tersimpan pada galeri, bukan?

Lantas, bagaimana dengan file lainnya? Misalnya voice note, chat atau dokumen? Sebenarnya, ada tersimpan di berbagai folder tertentu pada File Manager.

Untuk itu, anda harus tahu dimana saja lokasi penyimpanan ini agar nantinya tidak kesulitan menemukannya jika tidak sengaja dihapus.

Sama seperti penggunaan WhatsApp atau WA yang memiliki fitur cadangkan data. Dimana nantinya anda bisa mencadangkan data anda secara berkala atau manual. Tujuannya untuk back up data, jika hilang atau ganti perangkat data anda tetap ada.

Baca juga: Apa Itu Telegraph Link Telegram? Ini Cara Menggunakannya

Cara Mengembalikan Chat Telegram Yang Terhapus Dengan Mudah

Sebelumnya, anda harus tahu jika tidak melakukan backup pada kebanyakan kasus tidak bisa mengembalikan data chatting, bukan?

Sama halnya dengan Telegram ini. Ternyata setelah mimin cari tahu belum ada cara ampuh yang benar-benar bisa mengembalikan isi chat dari Telegram jika tidak sengaja anda hapus.

Namun, bukan berarti semua data yang terhapus akan selamanya hilang. Sebab, anda bisa menggunakan memori cadangan alias cache yang memang dibuat oleh apk ini untuk memulihkan data file lain seperti foto, video atau dokumen. Caranya adalah:

1. File Manager

Siapa sih yang tidak pernah melihat apk File Manager pada ponsel mereka? Rasanya, anda pasti pernah melihatnya, juga bukan? Nah, jika ada data Telegram yang terhapus tanpa disengaja.

Maka, anda bisa menggunakan apk ini untuk mengembalikannya. Caranya adalah:

  1. Pertama-tama, anda harus buka atau jalankan apk File Manager di ponsel anda.
  2. Kemudian pilih penyimpanan internal atau Internal Storage.
  3. Cari Folder dengan nama Telegram.
  4. Kemudian buka folder Data.
  5. Ada banyak sub folder lagi yang bisa anda lihat yakni Telegram Video, Foto, Dokumen hingga Audio.
  6. Cari data yang anda butuhkan tersebut.
  7. Kemudian, tinggal copy saja file yang anda butuhkan dan buat folder baru paste di sana.
  8. Selesai.

Tidak sulit menggunakan apk File Manager ini. Anda bisa mencobanya bahkan jika anda pemula sekalipun.

2. Back Up Ponsel

Kemudian, cara selanjutnya yang bisa anda gunakan adalah dengan back up data ponsel anda. Jika anda menggunakan HP iOS, berikut tutorialnya:

  1. Pertama, buka Setting atau Pengaturan.
  2. Klik Umum lanjutkan dengan Atur Ulang dan Hapus Semua Konten dan Pengaturan.
  3. Kemudian, restart HP Anda.
  4. Pilih Aplikasi dan Data.
  5. Lanjutkan dengan memilih Opsi Pulihkan dari Cadangan icloud.
  6. Selesai.

Namun, jika anda pengguna Android, maka berikut caranya:

  1. Pertama buka Setting Cadangkan Data.
  2. Kemudian, pilih Pemulihan.
  3. Lanjutkan dengan tempat penyimpanan cadangan data Telegram milik anda.
  4. Klik Pulihkan atau Lanjutkan.
  5. Selesai.

Baca juga: Terlihat Belakangan Ini di Telegram Artinya Apa?

Demikianlah cara untuk mengembalikan pesan Telegram yang terhapus. Semoga bermanfaat!

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *